JURNAL Inspirasi – Muspika Kecamatan Dramaga melaksanakan patroli bersama anggota Linmas Desa guna mengantisipasi tindak kejahatan dan terjadinya tawuran pada bulan Ramadan1445 H.
Kanit Pol PP Kecamatan Dramaga, M. Dodoy Hudaya mengatakan, Patroli Lingkar Badai dilakukan setiap satu pekan dua kali. Malam Sabtu, anggota Pol PP Kecamatan Dramaga bersama anggota Linmas Desa didampingi Polsek Dramaga. Sedangkan di malam Minggu bersama Forkopimcam.
” Patroli malam keliling 10 desa dilakukan sejak pukul 23: 00 WIB sampai dengan menjelang sahur. Satu Minggu dua kali kita menggelar patroli malam yakni Malam Sabtu dan Malam Minggu,” ujarnya, Selasa (2/4/2024).
Dodoy menambahkan, koordinasi dan komunikasi antar tiga pilar harus terus terjalin dengan erat. Selain itu, komunikasi dengan masyarakat juga harus diperketat agar ketika terjadi gangguan keamanan dan ketertiban umum dapat segera ditangani.
Pihaknya juga akan memperketat pengawasan di sejumlah titik yang menjadi potensi gangguan keamanan dan ketertiban. Terlebih saat waktu menjelang berbuka puasa, dini hari dan setelah sahur. Pihaknya juga melakukan pengecekkan ke warung yang diduga menjual miras dan mengamankan beberapa botol miras .
“Insya Allah kami akan lakukan pemantauan secara berkala di beberapa titik sebagai bentuk antisipasi. Belum lama kita bersama Forkopimcam menyita sembilan miras yang dijual warung tanpa izin,” ungkapnya.
Dirinya berpesan kepada seluruh masyarakat di wilayah Kecamatan Dramaga , khususnya kalangan remaja agar memanfaatkan bulan puasa dengan memperdalam nilai-nilai keagamaan. Selain itu juga dipesankan kepada orang tua untuk ikut serta memantau aktivitas anak-anak selama bulan Ramadan.
“Mudah-mudahan dapat dimanfaatkan dengan hal-hal positif, khususnya untuk anak-anak dan remaja. Sehingga keamanan dan kondusifitas selama Bulan Ramadan dapat terjaga,” tukasnya .
(arip ekon)