31.8 C
Bogor
Thursday, September 19, 2024

Buy now

spot_img

Satpol PP Leuwisadeng Evakuasi Pemuda ODGJ ke Marzoeki Mahdi

Leuwisadeng| Jurnal Bogor
Seorang laki-laki bernama Asep Ruslan (28) Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) di wilayah Kampung Leuwibengkok, Desa Sadengkolot, Leuwisadeng, Kabupaten Bogor berhasil dirujuk ke Rumah Sakit Marzoeki Mahdi Bogor.

Penanganan dan evakuasi ODGJ tersebut dibantu Polisi Pamong Praja (Pol PP) Leuwisadeng bersama Ikatan Pekerja Sosial Masyarakat (IPSM) yang turun langsung ke rumah keluarga itu.

“Iya betul, kemarin kita bantu penanganan dan evakuasi seorang pemuda ODGJ di wilayah kita dan langsung dibawa ke RS Marzuki Mahdi Bogor,” kata Kanit Satpol PP Kecamatan Leuwisadeng Cecep Tarmizi.

Dia menjelaskan, penanganan dan evakuasi tersebut tanpa ada perlawanan atau tidak mengamuk saat akan dibawa menggunakan mobil milik Satpol PP ke RS Marjuki.

“Setelah mendapatkan laporan kita langsung mendatangi lokasi di rumahnya, untuk membantu evakuasi dan ODGJ ini tidak sedang mengamuk. Jadi pemuda ini kadang-kadang mengamuknya pada keluarganya saja,” jelasnya.

Jadi kata dia, bahwa Satpol PP siap menerima laporan masyarakat terkait penyelenggaraan ketertiban dan ketentraman masyarakat di Leuwisadeng.

“Sebagai pelayan masyarakat kita siap hadir untuk memberikan pelayanan kepada setiap orang yang membutuhkan,”imbuhnya.

(andres)

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles