25.3 C
Bogor
Saturday, July 27, 2024

Buy now

spot_img

Pengendara Apresiasi Satpol PP Leuwisadeng Bersihkan Sampah di Kosol

Leuwisadeng| Jurnal Bogor
Tumpukan sampah di bahu jalan raya Kampung Kosol, Desa Sadeng, Leuwisadeng, Kabupaten Bogor dibersihkan oleh Satuan Polis Pamong Praja (Satpol PP) Kecamatan Leuwisadeng, dalam kegiatan Jumat Bersih (Jumsih). Aksi Satpol PP Leuwisadeng itu diapresiasi pengguna jalan.

Bahu jalan raya rute perbatasan Kabupaten Bogor dengan Provinsi Banten itu kerap dijadikan Tempat Pembuangan Sampah (TPS) liar. Kasi Trantib Kecamatan Leuwisadeng, Cecep Tramiji mengatakan, kegiatan Jumsih difokuskan di jalan nasional lantaran kerap dijadikan TPS liar.

“Sampah-sampah liar yang didominasi sampah rumah tangga. Kita tindak lanjuti agar lingkungan menjadi sehat karena jalur ini dilewati Provinsi Banten dan Kabupaten Bogor,” katanya, Jumat (03/11/23).

Dia kerap menangkap pelaku pembuangan sampah sembarangan di lokasi tersebut.

“TPS liar itu yang membuangnya di malam hari, saya pernah menangkap dua orang habis itu kita cek sampahnya didominasi sampah rumah tangga,” tuturnya.

Ia juga menghimbau kepada masyarakat khususnya warga sekitar agar menjaga lingkunganya dan bebas sampah rumah tangga, sehingga menjadi lingkungan yang sehat.

“Kepada masyarakat yang membuang sampah sembarangan, cintailah lingkungan supaya kelihatannya enak dan rapi,” katanya.

Sementara pengendara yang melintas di jalur tersebut Rudi mengaku sangat apresiasi kepada Satpol PP gelar aksi bersih-bersih sampah yang menumpuk dan mengganggu kenyamanan pengguna jalan tersebut.

“Sangat apresiasi, karena sampah liar ini sangat menggangu pengendara saat melintas di jalan ini,” pungkasnya.

(andres)

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles