Home News Satpol PP Akan Tertibkan Bangunan Liar di Lahan Garuda Tiara

Satpol PP Akan Tertibkan Bangunan Liar di Lahan Garuda Tiara

Cileungsi | Jurnal Bogor
Makin maraknya bangunan liar dan cafe di lahan bekas wisma atlet Garuda Tiara Cileungsi menjadi perhatian khusus Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Bogor. Dalam waktu dekat pihak Pol PP akan segera berkoordinasi untuk melakukan langkah penertiban di lahan tersebut.

“Kami sudah mendapat informasi terkait maraknya bangunan liar dan cafe di lokasi tersebut. Nanti akan segera kami tindaklanjuti,” kata Kepala Bidang Ketertiban Umum Satpol PP Kab. Bogor, Rhama Khodara.

Menurut dia, pembangunan rumah tinggal dalam satu wilayah harus memenuhi proses perizinan yang berlaku di Kabupaten Bogor guna mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan ke depan.

“Paling tidak ada IMB sebagai dasar hukum bangunan tersebut legal dan telah diizinkan oleh Pemda,” ujarnya.

Sementara itu salahsatu warga Cileungsi, Faisal mengatakan, kini di lahan bekas wisma Garuda Tiara sudah menjadi kawasan pemukiman lengkap dengan sarana hiburan seperti cafe. Ia pun mengaku heran mengapa hal tersebut bisa terjadi di lahan yang kerap menjadi masalah tersebut.

“Informasi yang saya dengar ya memang gak ada izinnya cuma mengandalkan koordinasi dan kepercayaan aja makanya banyak yang bangun rumah di situ,” ujarnya.

Faisal mengatakan, jika tidak segera ditangani oleh pemerintah daerah dalam hal ini Pol PP maka persoalan bangunan liar ini akan menjadi bom waktu dan menjadi masalah yang akan sulit diselesaikan.

“Mumpung sekarang belum terlalu banyak bangunannya pemerintah harus turun tangan dan mengambil tindakan tegas,” tukasnya.

Menurut dia, di wilayah Cileungsi sudah terlalu banyak masalah yang menyangkut keberadaan bangunan liar ataupun penyalahgunaan lahan yang menjadi permukiman. Hal ini akan membuat Cileungsi ke depan akan semakin semrawut dan sulit ditata jika tidak segera ditertibkan.

“Disinilah sikap tegas pemerintah diuji untuk menyelesaikan suatu persoalan,” tandasnya.

** fk-cc/jb

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version