Home News Warga PHPM RT 07 Optimistis Ada di Barisan Para Juara Festival Karnaval

Warga PHPM RT 07 Optimistis Ada di Barisan Para Juara Festival Karnaval

Citeureup | Jurnal Bogor

Menampilkan yang berbeda dalam perayaan HUT RI ke-78, warga RW 007 Perumahan Puri Harmoni Pasir Mukti (PHPM), Desa Gunung Sari, Kecamatan Citeureup, Kabupaten Bogor mengadakan Festival Karnaval dengan tema “ Satu Harmoni Dalam Keberagaman, Harmoni Ngahiji “, Kamis (17/8/23).

Terlihat, ribuan warga Puri Harmoni tumpah ke jalan dengan memakai kostum yang unik dan diiringi maskot dari perwakilan masing-masing RT.

Ketua RW 007 Mockh Lukman SE,S.pd mengatakan, Festival Karnaval ini untuk pertama kalinya dibuat di lingkungan guna mempersatukan warga. Festival Karnaval dengan maskot Garuda ini diikuti oleh 10 RT yang ada di Perumahan Puri Harmoni Pasir Mukti.

“ Pembentukan RT dan RW di lingkungan PHPM ini kan masih tergolong baru, maka melaui Festival Karnaval ini kita satukan kekompakan untuk kegiatan yang positif,” ungkap Lukman sapaan akrabnya kepada wartawan.

Lukman menyebut, antusias warga sangat terlihat dalam mengikuti kegiatan ini. Mulai dari kostum yang kompak, juga pembuatan maskot dan atribut lainnya yang memakan waktu berhari-hari tapi mampu mereka selesaikan dengan sempurna.

Bahkan ada yang sangat antusias sudah melakukan iuran di warganya jauh-jauh hari sebelum kegiatan festival dilakukan, dan ada juga yang antusias setiap malamnya melakukan latihan untuk menyempurnakan gerakan.

“ Awalnya, jumlah pengiring maskot dibatasi, namun karena tingginya minat warga mengikuti festival karnaval ini akhirnya panitia membebaskan jumlah pengiringnya. Saya sangat apresiasi sekali atas antusias warga yang sudah meluangkan waktunya, bahkan biaya untuk memeriahkah HUT RI ke-78 ini. Semoga kegiatan seperti ini bisa menjadi ajang tahunan kedepannya,” cetus Lukman.

“ Saya berharap, warga PHPM semakin kompak, semakin solid, untuk menciptakan suasana aman dan nyaman di PHPM. Hadiah-hadiah menarik sudah kita siapkan untuk para pemenang perlombaan, insya Allah kedepannya bisa lebih meriah dengan hadiah yang lebih besar dan menarik lagi,” tambahnya.

Sementara Ketua Kordinator Festival Karnaval RT 07 Dicky Chan optimis jika timnya akan mengisi peringkat dari 1 sampai dengan 3. Mengingat, tingginya animo warga RT 07 yang ingin mengikuti Festival Karnaval ini membuatnya optimis akan ada dibarisan para juara.

“ Saya ucapkan terimakasih kepada semua warga RT 07 yang sudah mau ikut partisipasi, dari mulai persiapan sampai hari H-nya. Kompak terus, dan kami optimis RT 07 akan menduduki barisan para juara, karena dari segi kesiapan dan persiapan sudah mendekati sempurna, “ pungkas Dicky mengakhiri.

** Nay Nurain

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version