23.6 C
Bogor
Sunday, November 24, 2024

Buy now

spot_img

Korsleting Listrik, Rumah di Kalong Karees Ludes Terbakar

Nanggung | Jurnal Bogor

Satu rumah di tempat padat penduduk Kampung Kalong Karees RT 05 RW 01 Desa Kalongliud, Nanggung, Kabupaten Bogor ludes terbakar si jago merah.

Kejadian terjadi pada Jumat (18/08/2023) sekitar pukul 10.00 wib. Pemilik rumah sedang tidur, beruntung dapat selamat dari amukan api.

Dalam rekaman amatir warga, api membumbung tinggi cukup hebat, warga sekitar berupaya untuk memadamkan api tersebut agar tidak menjalar ke pemukiman lain.

Kebakaran tersebut diduga akibat korsleting listrik dari atap rumah. Tidak ada barang yang dapat diselamatkan dalam rumah tersebut.

Ketua RT setempat Haerudin menjelaskan,  api begitu besar menghanguskan rumah Sulaeman (50). Api membesar karena atap rumah berbahan kayu yang mudah terbakar.

“Tadi saya dengar informasi kebakaran  ini dari speaker masjid, sehingga kita dengan beberapa warga langsung menuju kesini untuk membantu pemadaman api,” jelasnya.

Dia menyatakan, pada saat kejadian penghuni rumah berada dalam rumah sedang tertidur, beruntung dapat terselamatkan karena anaknya mengetahui kejadian itu.

“Pemilik rumah sedang tertidur namun satu anaknya belum tidur Sehingga mengetahui adanya api yang membakar rumahnya dan langsung pada keluar,” katanya.

Dua mobil pemadam kebakaran pun dikerahkan, namun terkendala akses jalan menuju ke pemukiman tersebut yang begitu sempit.

“Sekitar satu jam setengah api dapat dipadamkan, tak lama api padam damkar sampai kesini. Karena kesulitan dan tidak bisa masuk karena akses jalan  sempit, ” pungkasnya.

** Andres

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles