Cileungsi | Jurnal Bogor
Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Bogor bersama dengan Anggota DPRD Kabupaten Bogor Achmad Fathoni mengadakan Sosialisasi Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup, yang bersumber dari anggaran Pokir Dewan PKS. Kegiatan sosialisasi tersebut di adakan di KRL Perumahan Harmoni 6, Desa Situsari, Cileungsi, Kabupaten Bogor, Selasa (20/6/23).
Hadir dalam kegiatan sosialisasi tersebut, Subko kemitraan dan peran serta masyarakat DLH Kabupaten Bogor Dra.Surya Sumini, Anggota DPRD Kabupaten Bogor Achmad Fathoni, Sekretaris Desa Situsari, perwakilan Kecamatan Cileungi, para Kadus se- esa Situsari, Anggota KRL Harmoni 6, KWT Harmoni 6, serta para pegiat lingkungan.
Dalam kesempatan tersebut, Surya Sumini mengatakan kegiatan ini merupakan sosialisasi untuk para KRL yang tercatat di DLH Kabupaten Bogor. Mereka yang memang aktif dalam melaksanakan kegiatan-kegiatan dari dinas, serta peduli terhadap kebersihan lingkungan sekitarnya akan disupport kebutuhannya agar kegiatan dalam ketahananan pangan dan kebersihan lingkungan bisa terus berjalan.
“Semua kegiatan ini bersumber dari anggaran Pokir dewan PKS. Selain untuk kegiatan sosialisasi, KRL Harmoni 6 juga kami berikan bantuan berupa 1 unit baktor, 1 unit mesin potong rumput dan 1 unit bor untuk biopori,” tandasnya.
Dirinya berharap, adanya bantuan dari Pokir Dewan ini agar dimanfaatkan dengan sebaik mungkin, karena memang tidak semua KRL beruntung mendapatkan bantuan seperti ini. Hal ini bisa terwujud karena adanya anggaran Pokir Dewan yang digelontorkan kepada DLH untuk kemajuan KRL.
“Saya ucapakan terimakasih juga kepada Dewan Achmad Fathoni yang sudah menggelontorkan anggaran pokirnya, sehingga apa yang di butuhkan KRL bisa terwujud,” ungkapnya.
Sementara, Anggota DPRD Kabupaten Bogor, Achmad Fathoni mengatakan jika dirinya merasa prihatin dengan kondisi KRL yang ada di wilayah Dapilnya. Mengingat, semangat mereka sudah tinggi tapi minimnya fasilitas penunjang kegiatan mereka yang membuat mereka para penggiat lingkungan ini malas sehingga tidak sedikit KRL yang terbentuk tapi kemudian bubar.
“Berdasarkan itulah saya menggelontorkan anggaran sebesar 1 miliar yang dikerjasamakan dengan DLH untuk membantu kebutuhan KRL di Dapil saya khususnya, semoga dengan adanya bantuan-bantuan ini bisa menambah semangat mereka untuk tetap menjaga dan melestraikan lingkungan yang ada,” pungkas Politisi PKS tersebut mengakhiri.
Untuk diketahui, berikut nama-nama Kampung Ramah Lingkungan (KRL) yang mendapatkan bantuan Pokir dari Anggota DPRD Kabupaten Bogor Achmad Fathoni.
1. KRL Harmoni 6, Desa Situsari
2. KRL The Rosela Bukit Putra, Desa Situsari
3. KRL Nusa Indah, Desa Mampir
4. KRL Veneza Green, Desa Dayeuh
5. KRL Metland, Desa Cipenjo
6. KRL Bersinar RW 07, Desa Limus Nunggal
7. KRL Berseri, Desa Bojong Nangka
8. KRL Rinjani, Desa Bojong Nangka
9. KRL Asri 27, Desa Tlajung Udik
10. KRL Lidi, Desa Tlajung Udik
11. KRL Cinta, Desa Ciangsana
12. KRL Cantik, Desa Ciangsana
13. KRL Komunitas Setu Citongtut, Desa Cicadas
14. KRL Klapanunggal, Desa Klapanunggal
15. KRL Paguyuban Situ Wanaherang, Desa Wanaherang
16. KRL Harapan, Desa Cicadas
17. KRL Pelangi, Desa Gunung Putri
18. KRL Zalak, Desa Gunung Putri
19. Bank Sampah Sukamakmur, Desa Sukamakmur
20. KRL Cariu, Desa Cariu
** Nay Nurain