JURNAL INSPIRASI – Kemunculan buaya di Sungai Cisadane atau tepatnya di bawah Jembatan Besi Cipaku, Kecamatan Bogor Selatan, viral di media sosial.
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) pun langsung melakukan pemantauan di jembatan yang merupakan perbatasan antara Kelurahan Cipaku dan Kelurahan Ranggamekar.
Kepala BPBD, Theofilio Freitas mengatakan bahwa kemunculan buaya pertama kali terlihat oleh warga pada Rabu (22/6) pukul 12.00 WIB, yang langsung melaporkannya ke BPBD.
“Warga khawatir buaya itu menyerang orang yang kerap memancing dan anak-anak di area tersebut,” kata Theo kepada wartawan, Kamis (23/6).
BPBD mengimbau agar warga tidak ada yang memancing dan berenang di kawasan itu.
“Kondisi saat ini, buaya tidak terlihat setelah dilakukan pencarian 1 jam lebih serta kondisi debit aliran air,” katanya.** Fredy Kristianto