Home News RY Center dan PDAM Jonggol Bagikan Takjil di Alun – Alun

RY Center dan PDAM Jonggol Bagikan Takjil di Alun – Alun

Jonggol | Jurnal Bogor

Rachmat Yasin Center (RYC) Cabang  Jonggol bersama PDAM Pakuan Cabang Jonggol  membagikan takjil gratis di sekitar  Alun -.Alun Jonggol, Kamis (21/04/22).

Ketua RYC Cabang Jonggol H.Soleh Basumbul mengatakan, kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian terhadap sesama umat yang sedang menunaikan ibadah puasa. Kegiatan ini rutin dilakukan setiap tahunnya.

“Kegiatan berbagi di bulan puasa ini dilakuan sebagai bentuk kebersamaan antara anggota dalam membantu sesama umat  yang melintas di Alun –Alun,” jelasnya.

Lanjut ia, 200 paket takjil sudah disediakan untuk bisa dinikmati masyarakat terutama yang melintas di seputaran Alun – Alun Jonggol. “Apalagi jika mereka yang baru pulang kerja dan gak keburu magrib di rumah , takjil ini bisa dinikmati untuk melepas buka puasa,” papar H. Soleh.

Senada disampaikan oleh Alfa, Humas  PDAM  Pakuan  Cabang Jonggol menuturkan kegiatan bagi-bagi takjil ini sengaja dilakukan di pertengahan bulan suci Ramadhan, mengingat dipertengahan puasa itu kebanyakan orang sudah mulai jarang untuk membuat takjil.

“Pelaksanaan  bagi-bagi takjil ini kita lakukan dipertengahan bulan suci Ramadhan, supaya seluruh pengurus  RYC serta  perwakilan  PDAM  Cab Jonggol  dapat ikut serta membagikan takjil. Kami juga tidak lupa ucapkam haturnuhun dan terimakasih kepada para donatur dan semoga berkah demi kepedulianya kepada sesama,” tutupnya.

** Nay / Ramses

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version