JURNAL INSPIRASI – Sport Science saat ini jadi salah satu elemen penting dalam mendongkrak prestasi dalam dunia olahraga di semua negara termasuk di Indonesia.

Kabupaten Bogor salah satu daerah di Jawa Barat sebenarnya sudah punya Tim Sport Science yang dihuni para tenaga ahli yang memang menguasai bidang tersebut.
PT Setdam Raya Yamadipati adalah salah satu perusahaan di Kabupaten Bogor yang menggawangi dan membidangi Sport Science.
Bahkan, tenaga ahli yang bergabung dalam PT Setdam Raya Yamadipati adalah orang orang yang pernah jadi bagian kesuksesan Kabupaten Bogor dalam menggapai juara umum Porda Jabar tahun 2018.
Pada pekan lalu, semua kru PT Setdam Raya Yamadipati mendapatkan amanah untuk melakukan test parameter para atlet yang tergabung dalam PPLP Jawa Barat.
Tim Sport Science PT Setdam Raya Yamadipati yang beraad dibawah komando Yadi Mulyadi AR, pada pekan lalu melakukan tes parameter kepada para atlet dari 7 cabang olahraga di PPLP Jawa Barat .
Tes Parameter atlet PPLP Jawa Barat itu berlangsung pada tanggal 23-24 Desember 2021 di GOR Arcamanik, atau mess PPLP Jabar.
Dalam melakukan test parameter kepada para atlet PPLP Jawa Barat itu Tim Sport Science PT Setdam Raya Yamadipati menerjunkan para ahli seperti Dr Rolly, Dimas, Arief, Carol, kiki, Devi, Rani, dan Findya.

“Kami bertugas untuk memgukur kondisi fisik Atlet PPLP Jabar. Alhamdulilah kami mendapatkan amanah ini dan kami sangat bersyukur bisa berbuat bagi Jawa Barat,” kata Arief Fazri Rakhman , salah satu anggota Tim Sport Science PT Setdam Raya Yamadipati, Minggu, 26 Desember 2021
Arief menambahkan, selain PPLP Jabar ada beberapa daerah lain yang telah menawarkan kerjasama dengan PT Setdam Raya Yamadipati untuk melakukan test parameter para atletnya.
“Sebagaimana kita ketahui bahwa kawah Candradimuka Atlit PPLP Jabar sebagian besar adalah atlet unggulan yang berhasil menorehkan tinta emas pada berbagai ajang olahraga berskala Internasional,” tegasnya.
**AS Pangrango