Home News Iluni 95 SMA Rimba Madya Jaga Konsistensi Lakukan Donor Darah

Iluni 95 SMA Rimba Madya Jaga Konsistensi Lakukan Donor Darah

Alumni dan warga mendonorkan darah.

JURNAL INSPIRASI – Ikatan Alumni Angkatan 1995 (Iluni 95) SMA Rimba Madya, Pasir Mulya, Bogor Barat, Kota Bogor, masih konsisten menjaga programnya melakukan donor darah.

Kali ini, donor darah dilakukan di Desa Mekarjaya, Kecamatan Ciomas, Kamis (16/12/2021).

“Kebetulan (Kepala Desa Mekarjaya Yasin SH) alumni Rimba,” ujar Zaenal Mutaqin, Ketua Alumni SMA Rimba Madya 95.

BACA JUGA Dewan Sorot Pasar Tanah Baru

Kegiatan donor darah yang rutin digelar 3 bulan sekali tersebut kata dia, sebagai wujud peduli terhadap sesama yang membutuhkan darah.

“Tadi ada 50 orang lebih yang donor dari alumni dan warga sekitar,” jelas Zaenal.

Donor darah di wilayah perbatasan Kota dan Kabupaten Bogor diakuinya tidak jauh dengan sebaran alumni di Bogor Barat.

BACA JUGA Kondisi Kantor PDJT Mengkhawatirkan

Pihak Iluni 95 berupaya keliling dalam program donor darah sehingga tidak terpaku di satu titik pelaksanaan.

“Tiga bulan yang akan datang lagi mungkin di Bogor Barat lagi,” tandas Zaenal.

**ass

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version