JURNAL INSPIRASI – Anggota DPRD Jawa Barat Mochamad Ichsan dari Fraksi PKS minta pemerintah pusat mencabut moratorium pemekaran Kabupaten Bogor Timur. Moratorium atau penundaan selain hanya menciptakan ketidakpastian juga adanya pemekeran wilayah itu untuk mengatasi kemiskinan dan kesenjangan masyarakat.
” Jika Kabupaten Bogor Timur dapat terealisasi, dipastikan mendatangkan kemajuan bagi Masyarakat,” ungkap Mochamad Ichsan, belum lama ini.
Dia menjelaskan, apabila pemekaran daerah terwujud akan ada pemerataan pembangunan sekaligus mampu mengatasi kesenjangan sosial dan kemiskinan.
BACA JUGA Biaya Politik Mahal Cenderung Korup
“Kalangan anggota DPRD Jawa Barat dari dapil Kabupaten Bogor sangat berharap pencabutan moratorium pemekaran daerah dapat segera direalisasikan pemerintah karena masyarakat sudah sangat merindukan dibukanya kembali untuk pemekaran guna pemerataan pembangunan, sehingga dapat mengatasi kesenjangan sosial dan kemiskinan di suatu daerah, ” bebernya.
Politisi PKS ini menyakini, jika pemekaran Kabupaten Bogor Timur terealisasi, sudah dipastikan akan mendatangkan kemajuan bagi masyarakat, karena laju perekonomian daerah cenderung meningkat dan pusat pemerintahan juga semakin dekat.
Terpisah anggota DPRD Kabupaten Bogor dari Fraksi Gerindra asal Dapil II, Beben Suhendar yang juga salah seorang inisiator pemekaran Bogor Timur meminta pemerintah membuka kembali pemekaran daerah dan jangan lagi masyarakat menunggu ketidakpastian.
“Kami berharap agar DPR RI juga ikut mendukung langkah untuk memperjuangkan pencabutan moratorium pemekaran agar cita-cita masyarakat yang luhur untuk melahirkan daerah otonomi baru bisa secepatnya terwujud,” pungkasnya.
**nay/ramses