25.6 C
Bogor
Saturday, April 20, 2024

Buy now

spot_img

Rapi Triple C Santuni Anak Yatim

JURNAL INSPIRASI – Mempererat tali silaturrahmi dan memperkuat persatuan antara pengurus dan anggota, organisasi RAPI Kabupaten Bogor Triple C (Caringin, Cigombong dan Cijeruk) melaksanakan peringatan hari kelahiran Nabi Besar Muhamad SAW, di Villa Gumati, Desa Cibalung, Kecamatan Cijeruk, Kabupaten Bogor.

Selain itu RAPI Triple C juga memberikan santunan kepada puluhan anak Yatim di lingkungan sekitar. Santunan tersebut bertujuan untuk memuliakan Nabi Besar Muhamad SAW dan juga memuliakan anak Yatim.

Parman, Ketua RAPI Triple C menerangkan, tujuan utama memperingati Maulid Nabi ini, agar organisasi yang diketuainya selalu lebih kompak, dan selalu memiliki rasa persaudaraan yang lebih erat lagi,selain itu, suri tauladan dari sosok Nabi Muhamad Saw,dapat ditiru oleh para anggotanya, salah satunya sifat Nabi adalah memuliakan anak Yatim.

BACA JUGA Sudah Lama Rusak Berat, Pemdes Sukaluyu Perbaiki Jalan Legok Jambu

 “Alhamdulilah pada hari ini (kemarin) kami organisasi RAPI Triple C,dapat memperingati hari kelahiran Nabi Muhamad Saw, mari kita ambil hikmahnya dari acara ini,dan acara ini dapat menjadi contoh baik bagi anggota RAPI Triple C, kita hanya berharap berkah dan pahala dari acara ini, karena dengan memuliakan Nabi Muhamad,dan anak Yatim,Insya Allah kita mendapat pertolongan dan syafa’at beliau dihari akhir nanti,” ujarnya yang juga sebagai ketua panitia kegiatan.

Parman berpesan kepada seluruh anggotanya agar teruslah berbuat kebaikan dengan berbagai cara,karena dengan kebaikan Allah akan membalas kebaikan pula,sehingga ada banyak manfaat yang akan diterima oleh seluruh umat manusia.

“Perbanyak kebaikan dengan berbagai  cara,salah satunya,bakti sosial,menjalin silatuhrahmi dengan seluruh anggota,dan semua itu tabungan kita dunia dan akhirat,terus berbuat kebaikan agar kita tetap dapat menjalani hidup ini dengan penuh keberkahan,Insya Allah semua akan mendapat balasannya yang baik pula,” tukasnya.

**deni pratama

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles