25.6 C
Bogor
Friday, November 22, 2024

Buy now

spot_img

Polresta-Kadin Kota Bogor Kolaborasi di HUT Bhayangkara

Selenggarakan Festival Film Pendek UMKM

Bogor | Jurnal Inspirasi

Memperingati HUT Bhayangkara ke-75, Polresta Bogor Kota menggandeng Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kota Bogor, mengadakan festival film pendek Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM), dengan tujuan untuk meningkatkan sektor ekonomi pada UMKM dimasa pandemi Covid-19 ini.

Pada Senin (28/6), dilaksanakan penilaian untuk mencari juara yang diikuti puluhan peserta lomba di Hotel The Mirah. Kapolresta Bogor Kota Kombes Pol Susatyo Purnomo Chondro menuturkan, pada momen HUT Bhayangkara ke-75 tahun 2021 ini, Polresta Bogor Kota ingin merangkul dan mengajak seluruh masyarakat maupun komunitas melalui kreativitas ditengah pandemi Covid-19.

“Kami ingin HUT Bhayangkara ini sebagai hari masyarakat bukan hari polisi, karena polisi itu dari masyarakat. Pesan kami di 75 tahun ini, ingin memperlihatkan bahwa polisi bukan hanya mengungkap kejahatan melainkan bisa memberdayakan produktivitas masyarakat. Percuma kalau cuma aman saja tetapi tidak ada produktivitasnya,” ungkapnya.

Menurut Susatyo, semua pihak tidak boleh berdiam diri dalam situasi sekarang ini. Harus menjadikan situasi ini sebagai tantangan dan peluang untuk berkreasi dan sebagainya.

Kata Susatyo, semua orang memiliki mimpi yang sama yakni ingin mewujudkan Kota Bogor yang semakin maju, aman dan produktif masyarakatnya. Prinsipnya, lanjut Sustayo, semua bisa bekerjasama dalam menghadapi pandemi ini, percepatan penanganan dan pemulihan perekonomian.

“Semoga kegiatan ini menjadi semangat dalam kepedulian terhadap UMKM. Terimakasih kepada semua pihak yang terlibat, Kadin Kota Bogor, Diskop UKM, Disparbud dan lainnya. Semoga ini bisa bermanfaat bagi semuanya,” katanya.

Kemudian, Ketua Kadin Kota Bogor, Almer Faiq Rusydi mengatakan, dalam kondisi pandemi sekarang ini, kebanyakan orang mengalami masa-masa sulit, contoh seperti orang kena Pemutusan Hubungan Kerja (PHK)  dan mereka akhirnya memilih untuk berdagang atau usaha dengan prinsipnya UMKM.

“Nah sementara teman-teman di UMKM ini pastinya butuh wadah untuk memperomosikan usaha jualan mereka ini. Dan ini salah satu usaha kita dari Kadin untuk mewujudkan itu,” kata Almer.

Bertepatan pada momentum HUT Bhayangkara lanjut Almer, intinya Kadin ingin membantu UMKM yang ada. 

“Yang pertama kita membuat lomba festival film pendek promosi UMKM. Jadi bagi mereka yang berminat ikut lomba, kita minta promosikan dengan dokumentasi film pendek. Tentunya dengan lomba ini ada juaranya yaitu mulai dari 1, 2, 3 dan akan mendapatkan uang saku serta  penghargaan dari kami,” jelasnya.

Selain itu, masih kata Almer, di setiap kesempatan Kadin Kota Bogor dengan Polres Bogor Kota akan terus berpihak pada UMKM yang ada di kota Bogor ini. “Kedepan, akan banyak kegiatan-kegiatan yang dilakukan Kadin dengan melibatkan UMKM yang ada,” kata Almer.

Sementara, Kepala Dinas Kebudayaan Pariwisata Dan Ekonomi Kreatif (Disparbud Ekraf) Kota Bogor, Atep Budiman mengatakan,  dengan adanya lomba film pendek ini bisa menjadi motivasi bagi pembuat film pendek di Kota Bogor dimasa pandemi ini.

“Pandemi ini tidak menyurutkan semangat kita sebagai pelaku kreatif, semangat ini sudah diinisiasi oleh Pak Kapolresta Bogor Kota,” kata Atep.

Atep berharap, dengan adanya film pendek ini bisa menunjukan Kota Bogor terbuka bagi semua pelaku industri film baik sebagai venue syuting film maupun dalam mencari inspirasi, apalagi di sektor budaya Kota Bogor sedang mengalami kebangkitan.

“Kita paham betul Kota Bogor pernah berjaya saat menjadi Ibukota Pajajaran dulu. Nanti kita buat film sejarah Kota Bogor, karena kita punya nilai sejarah yang besar yang pernah jaya dimasanya,” ungkapnya.

Selain itu, dirinya juga berharap, perfilman di Kota Bogor semakin kondusif dengan mendapat dukungan dari berbagai pihak seperti Polresta Bogor Kota dan Kadin Kota Bogor.

“Semoga kita bisa menghasilkan film durasi pendek, selain memberi ruang bagi pelaku kreatif juga bisa menjadi ruang untuk mempromosikan UMKM Kota Bogor. Insya Allah kedepan kita tidak selesai sampai disini saja kita akan teruskan dan mohon dukukungan dari pihak kepolisian supaya bisa terus menghasilkan film pendek di Kota Bogor,” jelasnya.

Perlu diketahui dalam kegiatan ini diikuti puluhan peserta lomba dan dinilai langsung oleh tiga juri yang kompeten di bidangnya masing-masing.

Hadir juga dalam penilaian lomba, Kapolresta Bogor Kombes Pol Susatyo Purnomo Chondro, Waka Polresta Bogor AKBP Ferdy, Ketua Kadin Kota Bogor Almer Faiq Rusydi, Kepala Disparbud Ekraf Kota Bogor Atep Budiman, Kepala Dinas Koperasi Kota Bogor Samson Purba, Ketua PHRI Kota Bogor Yuno Abeta Lahay, Kabagops Polresta Bogor, Kasat Reskrim Polresta Bogor, Kasat Intel Polresta Bogor, dan pengurus Kadin Kota Bogor.

** Fredy Kristianto

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles