32.6 C
Bogor
Saturday, April 20, 2024

Buy now

spot_img

BTM Jadi Sasaran Sidak KTR

Bogor | Jurnal Inspirasi

Bogor Trade Mal (BTM) menjadi sasaran inspeksi mendadak Kawasan Tanpa Rokok (KTR) Dinas Kesehatan (Dinkes) bersama Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Bogor pada Kamis (3/6).

Kepala Seksi Promosi dan Pemberdayaan Masyarakat pada Dinkes Kota Bogor, Ika Lastyaningrum mengatakan bahwa sidak tersebut merupakan salah satu rangkaian untuk memperingati Hari Tanpa Tembakau Sedunia (HTTS) yang diselenggarakan pada 31 Mei lalu.

“Kegiatan ini dalam rangka HTTS. Kita sedang melakukan sidak KTR terpadu pada enam kecamatan. Pertama, kita lakukan di Bogor Selatan, kemudian Bogor barat, Bogor Utara, Bogor Timur, Bogor Tengah dan terakhir Tanah Sareal,” ungkapnya kepada wartawan.

Sidak tersebut, kata dia, didukung oleh tim gabungan yang berasal dari Bapenda, Disparbud, Disperdagin, puskesmas dan bagian hukum Pemkot Bogor.

Kata Ika, di BTM masih banyak terdapat pelanggaran-pelanggaran KTR.

“Masih banyak kita temukan spanduk iklan atau reklame rokok di warung ritel modern juga ada beberapa yang masih ada iklan rokok,” katanya.

Ika menegaskan bahwa Dinkes terus melakukan sosialiasi secara masif dan berkesinambungan. “Kami sudah terus sosialisasikan ke tempat-tempat umum perihal KTR dengan bekerjasama bersana instansi terkait,” tukasnya.

** Fredy Kristianto

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles