Citeureup | Jurnal Bogor
Jabar Bergerak (JB) Kabupaten Bogor, Cibinong Society (CS), Generasi Remaja (Genre) Gunung Putri memperingati Hari Pendidikan Nasional, mengajak anak-anak ‘Ngabuburead’ (lazimnya tradisi Sunda Ngabuburit, yaitu menunggu waktu buka puasa). Beberapa komunitas tersebut melakukan belajar bersama sembari menunggu waktu berbuka puasa di rumah baca tahfidz Bata, Kecamatan Citeureup, Kabupaten Bogor, Minggu (02/05).
Ketua JB Kabupaten Bogor Arief Budiman menjelaskan, kegiatan yang dibuat ini bertujuan menjalin keakraban bersama komunitas lain yang ada di Kabupaten Bogor. “Kolaboraksi ini dibuat untuk menjalin silaturahmi komunitas dengan berbagi ilmu, bercerita dan berbahagia bersama. Dan kami berkesempatan untuk mengajak adik-adik yang mayoritas usianya masih dibawah 12 tahun untuk belajar bersama, mewarnai, membaca, bercerita dan berbagi nasi box dari donatur yang berpartisipasi dalam kegiatan kami hari ini,” jelasnya, Senin (03/05/2021).
Lebih lanjut, Arief juga memaparkan, jika kegiatan ini merupakan cara Komunitas untuk memperingati Hari Pendidikan Nasional. “Ini merupakan cara kami bersama kawan-kawan. Dan ini merupakan bagian dari perjuangan kita di bidang pendidikan dengan ‘Ngabuburead’ di bulan Ramadhan ini,” paparnya.
Di lokasi yang sama, Rara Chalifah perwakilan dari Genre Gunung Putri menambahkan, kegiatan ini sangat baik, walau terkonsep sederhana namun amat berkesan. “Karena kita sebagai pemuda perlu memberikan kegiatan yang positif dan tentunya anak-anak pun mendapatkan pengalaman positif yang berpengaruh terhadap tumbuh kembang mereka, belajar dengan cara yang menyenangkan seperti membaca dongeng,” tambahnya.
Sementara itu, di waktu yang sama pula, Gunawan yang mewakili CS berujar, kegiatan ini berkonsep awal dari kegiatan perpustakaan keliling yang biasa dilakukan oleh Komunitas CS. “Sedikit berbeda dengan biasanya, kali ini kita konsepkan perpustakaan keliling ini sembari menunggu datangnya waktu magrib di bulan puasa,” tukasnya.
** Nay Nur’ain