Cibinong | Jurnal Inspirasi
Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Bogor mendapatkan perhatian dari perguruan ilmu tenaga dalam Merpati Putih cabang khusus Jayadiningrat yang berpusat di Jalan Dukuh Kelurahan Pabuaran, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor yang dinahkodai H. H. Sulistianto, S.Ip, MH.
Kedatangannya ke sekretariat PWI Kabupaten Bogor, H. Sulistianto ingin memberikan program senam kebugaran anti Covid-19 kepada seluruh anggota dan pengurus PWI Kabupaten Bogor.
“Saya berkeinginan kepada para wartawan khususnya yang berada di Bumi Tegar Beriman bisa sehat secara jasmani maupun rohani melalui program senam kebugaran anti Covid-19 tersebut,” kata H. Sulistianto, Selasa (22/12).
Ia menjelaskan, senam kebugaran ini untuk membugarkan raga dan rohani para anggota dan pengurus PWI Kabupaten Bogor di kala sedang menjalankan tugasnya sehari-hari. Menurutnya, bagi setiap wartawan yang nantinya telah mengikuti program senam kebugaran anti Covid-19 itu, dimana saat menjalankan tugas dan aktifitas apapun akan merasa bugar secara fisik maupun batinnya.
Karena, senam kebugaran ini berbeda dengan senam pada umumnya, yang mana senam kebugaran ala perguruan Merpati Putih itu lebih mengarah kepada pengendalian diri hingga melatih ilmu tenaga dalam bagi setiap orang yang mengikuti program tersebut.
“Hati didalam setiap manusia itu juga mesti dibugarkan, jadi bukan hanya fisiknya saja. Terlebih, senam ini lebih mengarah kepada batin dan rohaninya ataupun tenaga dalam di setiap orang yang mempelajarinya,” ungkapnya.
Sulistianto juga mengaku, pihaknya yang sengaja menyambangi kantor PWI Kabupaten Bogor hanya berkeinginan setiap insan pers bisa sehat lahir batin hanya dengan mengikuti program senam kebugaran milik Merpati Putih cabang khusus Jayadiningrat yang digelar setiap Sabtu.
“Pentingnya kesehatan bagi insan pers, tatkala media di PWI yang ketika hadir wilayah hingga hingga ke pelosok-pelosok daerah hanya bermaksud untuk menyampaikan informasi perlu kita dukung dan mengapresiasi setinggi-tingginya. Untuk itu, saya dari perwakilan Merpati Putih cabang khusus Jayadiningrat ingin sekali melihat rekan-rekan jurnalis tetap selalu sehat disaat sedang menjalankan tugasnya,” imbuhnya.
Sementara itu, Ketua PWI Kabupaten Bogor, H. Subagiyo mengaku sangat mengapresiasi tinggi dengan kedatangan ketua cabang khusus Merpati Putih Jayadiningrat yang bertujuan untuk memberikan senam kebugaran anti Covid-19 kepada seluruh anggota dan pengurus PWI disaat wabah pandemi virus Corona yang tengah melanda negeri ini.
“Saya ucapkan terima kasih kepada H. Sulistianto yang masih mau memperhatikan teman-teman wartawan yang tergabung dalam pengurusan PWI Kabupaten Bogor. Semoga, sumbangsihnya berupa program senam kebugaran anti Covid-19, teman-teman anggota dan pengurus PWI dapat sehat dan bugar dari sisi jasmani maupun rohaninya dikala sedang menjalankan tugasnya sehari-hari,” tutupnya.
H. Sulistianto memberikan seragam senam sebanyak 25 pcs yang diterima langsung oleh ketua PWI Kabupaten Bogor dengan didampingi sekretarisnya, M. Nurofik serta Ketua Koperasi Warta Karya Mandiri (KWKM) PWI Kabupaten Bogor, Effendi Tobing dan beberapa pengurus lainnya.
** Nay Nur’ain