32.6 C
Bogor
Tuesday, April 16, 2024

Buy now

spot_img

Oknum Diduga Pol PP Halangi Mobil Ambulan yang Bawa Pasien

Ciampea  | Jurnal Inspirasi

Sebuah kendaraan diduga dikendarai pegawai Satpol PP Kabupaten Bogor, tak memberi contoh baik. Dia tak memberi jalan mobil ambulan yang sedang membawa pasien hingga menutup akses laju ambulan di pertigaan Warung Borong, Desa Bojongrangkas, Kecamatan Ciampea. Bahkan, insiden tersebut membuat bember bagian kiri ambulan rusak karena tertabrak. Kejadian tersebut sempat terekam kamera.

Pengendara yang diduga oknum Satpol PP Kabupaten Bogor

“Kita dari arah Bogor sedang membawa pasien beres dioperasi patah tulang di Rumah Sakit Karya Bhakti Pertiwi, tapi ditengah jalan malah dihalangi laju kendaraan sampai bemper depan sebelah kiri rusak,” kata sopir ambulan  milik salah satu Yayasan Dio Alif kepada wartawan, Senin (28/9).

Dio sapaanya  mengaku, setelah itu rekanan Indonesian Escorting Ambulance (IEA) sempat meminta tanggungjawab, namun oknum tersebut malah ngebut dan belok ke arah Leuwiliang. “Sempat dikasih tahu kalau sedang bawa pasien, tapi oknum tersebut malah ada ucapan kasar, dan nancak gas lagi ke arah Bogor Barat,” kata Dio sapaanya.

Bahkan, ia menambahkan kalau pelaku masih memakai baju dinas Pol PP kabupaten Bogor, namanya kurang jelas, tapi sudah dapat ciri-cirinya terhadap pelaku tersebut. Mobil yang dikendarai oknum Pol PP tersebut tetap tetap menghalangi, padahal didepan ada truk saja memberi jalan.

“Pasien sedikit shock saja, dan saya sudah bicara kepada keluarga pasien kalau kejadian ini begitu mendadak alias spontan,” tambahnya.

Senada dikatakan, anggota IEA Bogor Raya Muhamad Irvan, pihaknya sejak awal sudah menghimbau secara baik-baik tapi pengendara tetap menghalangi laju ambulan. “Bahkan sempat terjadi perdebatan, hanya pelaku tak ada sikap mau tanggungjawab malah mengeluarkan ucapan kurang enak kepada saya,” tuturnya.

Sementara itu, Kapolsek Ciampea AKP Andri Alam membenarkan bahwa ada laporan mengenai kendaraan ambulan yang dihalangi lajunya saat membawa pasien ke arah Bogor Barat. “Kita sudah minta anggota untuk mencari dan mengecek ke lokasi, karena memang benar ada ambulan bawa pasien dihalangi oleh kendaraan lain jadilah salah paham, namun hingga saat ini belum ada laporan secara resmi dari kedua belah pihak yang merasa dirugikan,” kata Kapolsek Ciampea.

Ia pun menghimbau kepada warga masyarakat ketika mengendarai kendaraan di jalan raya tetap memperhatikan rambu-rambu lalulintas. “Tetap jaga emosi, mengemudilah dengan santai dan gembira namun tetap fokus,” pungkasnya.

Sementara Kasat Pol PP Kabupaten Bogor Agus Ridhallah saat dikonfirmasi  mengklaim bahwa petugas yang diduga menghalang halangi mobil ambulan itu bukan anggota Pol PP Kabupaten Bogor, namun pegawai di salah satu kecamatan di Kabupaten Bogor.

“Dia bukan anggota Pol PP Kabupaten Bogor melainkan PNS salah satu kecamatan di Kabupaten Bogor, dan kalau seragamnya hanya mirip,” pungkasnya.

** Cepi Kurniawan

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles