Nanggung l Jurnal Inspirasi
Menanggapi keluhan masyarakat terkait adanya tiang listrik yang miring dan hampir roboh, PLN Leuwiliang, melalui petugas teknisi lapangan bagian perawatan langsung melakukan perbaikan terhadap 2 tiang listrik di daerah Kampung Nangela Atas RT 01 RW 07 dan Kampung Rancabakti RT 02 RW 05, Desa Nanggung, Kecamatan Nanggung.
Manajer PLN Area Leuwiliang Faisal Mulp mengatakan, keberadaan kedua tiang listrik yang dikeluhkan warga, Kamis (2/7), sudah dilakukan perbaikan menggunakan skur baja. “Keberadaan tiang listrik tersebut bukannya tidak diperbaiki, tetapi lagi tingginya wabah virus Corona sehingga pelaksanaannya tertunda,” kata Faisal kepada Jurnal Bogor.
Sebetulnya kata dia, perihal ini sudah sampai dan pihaknya terus melakukan sosialusasi berkaitan jaringan dan penggunaan listrik di masyarakat. “Kedua tiang listrik tersebut sudah diperbaiki petugas lapangan, mohon maaf untuk keterlambatannya bukannya tidak diperbaiki. Karena kemaren lagi panas panasnya adanya Covid- 19 jadi pengerjaannya tertunda,” tandasnya lagi.
Menurut Faisal, tiang listrik di Kampung Nangela dan di Kampung Rancabakti yang kondisinya mengalami kemiringan sudah diperbaiki dengan menggunakan skur kawat baja termasuk dipasang adukan coran agar lebih kokoh dan tidak membahayakan warga,” tuturnya.
Setelah diperbaikinya tiang listrik tersebut, warga Desa Nanggung tidak merasa was was dan mengucapkan terima kasih atas respon cepat yang diberikan PLN, sehingga proses perbaikan tiang listrik tersebut langsung ditindak lanjuti.
Supervisor Teknik Leuwiliang Anom menyampaikan, bila masyarakat memiliki keluhan gangguan listrik maupun adanya tiang listrik yang dianggap membahayakan, silakan masyarakat datang ke kantor di dekat Pom bensin Leuwiliang. “Kami terus berupaya memberikan pelayanan yang optimal kepada masyarakat. Salah satunya dengan melakukan perbaikan pada tiang listrik ini,” tutupnya.
** Arip Ekon