Nanggung l Jurnal Bogor
Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) AR Rizkiyah Zhilang yang berlokasi di Desa Pangkaljaya, Nanggung, Kabupaten Bogor setiap tahunnya telah meluluskan ratusan warga.
Pendidikan non formal itu, misalnya dari 184 siswa yang merupakan warga belajar tahun ajaran 2023- 2024 telah lulus sebanyak 18 siswa di program paket A atau setara SD, lalu paket B atau setara SMP sebanyak 87 siswa dan paket C atau setara SMA telah lulus sebanyak 79 siswa.

PKBM AR. Rizkiyah Zhilang yang dibawah naungan Yayasan Anartajenta, bagi masyarakat yang tak bisa melanjutkan sekolahnya tentu sejauh ini pendidikan di PKBM bisa menjadi solusinya.
“Permasalahan di tengah masyarakat seperti keterbatasan ekonomi tentu masyarakat masih bisa melanjutkan sekolah di PKBM ini,” kata pemilik Yayasan Anaserjenta H Nasir kepada Jurnal Bogor, Minggu (2/3/2025).
“Demi masa depan anak, maka peran serta orang tua dalam mendukung program pendidikan tentu sangat dibutuhkan,” kata H Nasir.
Menurutnya, bagi masyarakat yang sebelumnya tidak memiliki akses pendidikan karena keterbatasan maka pihaknya hadir berupaya bagaimana cara anak tersebut tidak putus sekolah.
“Setiap individu berhak mendapatkan kesempatan pendidikan untuk meraih mimpi mereka,” jelasnya.
(Arip Ekon)