26.9 C
Bogor
Sunday, November 24, 2024

Buy now

spot_img

Atih, Warga Bogor Ini Tinggal di Rumah Tidak Layak Huni dan Butuh Bantuan

Ciawi | Jurnal Bogor
Rumah milik Atih butuh perbaikan segera. Pasalnya, kondisi kediaman lansia yang beralamat di Kampung Cibolang, Desa Teluk Pinang, Ciawi, Kabupaten Bogor ini sudah tidak layak untuk dihuni dan sangat membahayakan bagi penghuninya.

Tampak dari luar, rumah bata tanpa plester dinding dan genteng yang ditopang dengan kayu dan bambu sudah lapuk memperparah kondisinya.

Keluarga Atih, Rudiansyah menjelaskan, kondisi rumahnya saat ini dalam keadaan rusak parah. Bahkan bila hujan turun rumah tersebut bocor. Selain itu  tiangnya juga sudah banyak yang patah dan lantainya masih berupa tanah.

“Kondisi saat ini atap rumahnya ancur pada bocor, lantai masih tanah,” katanya.

Tak bisa memperbaiki milik rumahnya sendiri, Atih yang sudah lansia dengan kondisi yang kadang sakit-sakitan ini hanya berharap ada dermawan yang dapat membantu memperbaiki rumah tersebut.

Dia berharap mendapatkan jaminan kesehatan yaitu BPJS. Atih tidak pernah mendapatkan bantuan PKH.

“Ibu Atih berharap dapat BPJS KIS atau BPJS PBI yang gratis dari pemerintah,” tutur Rudiansyah.

(andres)

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles