24.2 C
Bogor
Saturday, November 23, 2024

Buy now

spot_img

Dapur Vinus Bentuk Solidaritas Ditengah Pandemi

Pamijahan | Jurnal Inspirasi

Yayasan Visi Nusantara Maju bersama MAN (Maju Anak Nusantara), ALINEA (Aliansi Perempuan Peduli Indonesia), Koperasi Galang Visi Nusantara (GVN) dan Pusat Kajian Gender dan Perlindungan Pemberdayaan Perempuan dan Anak (PKG-P3A) menginisisasi gerakan Dapur Vinus yang telah ada di 9 desa di Kabupaten Bogor. Gerakan ini merupakan bagian dari Gerakan Lawan Covid-19 dengan 2.000 Rupiah Dari, Oleh dan Untuk Kita Semua.

“Gerakan Lawan Covid-19 dengan 2000 Rupiah melalui Dapur Vinus Masak Bersama Makan Bersama berharap menjadi sebuah gerakan solidaritas antar sesama untuk tetap menjaga rasa empati dan peduli di saat pandemi Covid-19,” kata Yusfitriadi Ketua Yayaysan Visi Nusantara Maju dalam keterangan pers, Sabtu (23/5/2020).

Dapur Vinus telah dilaksanakan di berbagai titik lokasi di antaranya Desa Leuwisadeng Kecamatan Leuwisadeng, Desa Karacak Kecamatan Leuwiliang, Desa Leuweungkolot Kecamatan Cibungbulang, Desa Barengkok Kecamatan Leuwiliang, Desa Cibeber 1 Kecamatan Leuwiliang, Desa Cibeber 2 Kecamatan Leuwiliang, Desa Cibitung Wetan Kecamatan Pamijahan, Desa Gunung Bunder Kecamatan Pamijahan, dan dan Desa Ciasihan Kecamatan Pamijahan.

Yusfitriadi, menuturkan, dapur vinus itu sebuah gagasan untuk melahirkan tradisi dan budaya solidaritas sosial dan kemanusiaan yang saat ini sudah mulai bergeser dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Karena konsep dapur vinus menggunakan beberapa keluarga yang membuat masakan lebih untuk tetangganya atau masyarakat lainnya.

“Dapur vinus hanya membuat gerakan stimulan saja, selanjutnya sangat berharap bisa muncul gerakan solidaritas yang digerakkan oleh masyarakat itu sendiri. Karena kita faham betul, dalam kondisi yang sangat susah ini, hanya kepemimpinan yang bisa membagun tradisi solidaritas yang mampu meminimalisir kesulitan masyarakat,” kata Yusfitriadi.

Yusfitriadi mengatakan respon warga dari berbagai desa tersebut sangat baik dan berterima kasih atas bantuan pangan yang sudah diberikan melalui Dapur Vinus ini.

” Karena Dapur Vinus ini memberdayakan kemampuan masyarakat dalam mengakomodir bantuan makanan kepada masyarakat yang membutuhkan. Dapur Vinus juga bekerja sama dengan berbagai gerakan yang ada di titik-titik lokasi, seperti dengan Ikatan Remaja Masjid, Pemuda Kampung, dan komunitas yang berbasis masyarakat inti lainnya,”ujar Yusfitriadi.

Ketua Pimpinan Ranting Muhammadiyah Ciasihan Jaris Sunardi mengungkapkan bahwa kegiatan ini sangat bagus untuk dilakukan karena sangat membantu masyarakat yang membutuhkan.

Sementara salah satu koordinator pelaksana Dapur Vinus di Desa Ciasihan Asep Saepudin mengatakan, Dapur Vinus di Desa Ciasihan melibatkan para Ibu Kader Pimpinan Ranting Nasyiatul Aisyiah Ciasihan dan Ciasmara untuk memasak dan menyiapkan makanannya.

“Hal ini bertujuan meningkatkan keterlibatan masyarakat dalam gerakan-gerakan sosial.

Cepi Kurniawan*

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles