27.8 C
Bogor
Friday, November 22, 2024

Buy now

spot_img

Kontur Berbukit, Jalan Sukamakmur Rawan Kecelakaan

Sukamakmur | Jurnal Bogor

Kondisi ruas jalan di Kecamatan Sukamakmur, Kabupaten Bogor yang curam dan menanjak menjadikan ruas jalan raya Sukamakmur rawan terjadi kecelakaan. Hal itu diperparah dengan kondisi jalan yang sempit dan banyak mengalami kerusakan. Oleh karena itu, para pengendara, khususnya kendaraan barang agar lebih hati-hati untuk menghindari terjadinya kecelakaan.

Rawannya ruas jalan raya Sukamakmur ini dirasakan oleh pemilik kendaraan pick up bernomor polisi B-9771-EAF yang tidak kuat menanjak hingga mundur dan terbalik saat melintasi tanjakan raya Rasa

Mala, Desa Cibadak, Kecamatan Sukamakmur.

“Tanjakannya sangat curam makanya tidak heran banyak kendaraan roda dua dan roda empat kesulitan melintasi tanjakan itu, malah banyak laporan dari warga setempat kalau tanjakan tersebut seringkali membuat kendaraan mobil mengalami jalan mundur karena tidak kuat untuk menanjak,” kata Kepala Desa Cibadak, H. Suri Suryana.

Menurut dia, jika tanjakan curam tersebut sering kali menyulitkan pengendaraan baik roda dua hingga roda empat saat akan melintas. Maka dari itu, karena tanjakan tersebut kerap kali menyulitkan kendaraan yang melintas, pihaknya pun mengajukan usulan untuk peningkatan

infrastruktur jalan melalui usulan Musrenbang (Musyawarah Rencana Pembangunan) hingga Reses DPRD.

“Sudah berulang kali kami mengajukan untuk perbaikan lewat Musrenbang dan Reses DPRD tapi sampai sekarang belum ada tindak lanjut lebih dinas terkait,” keluhnya.

Sementara itu salah satu warga, Udin mengatakan kalau kejadian kendaraan pick up yang mengalami kecelakan lantaran tidak mampu melintasi tanjakan. “Kendaraan pickup tersebut mengangkut padi

hasil panen masyarakat setempat dan saat akan melewati tanjakan mobil tersebut tidak kuat menanjak lalu mundur dan terbalik,” ucapnya.

Ia berharap, Pemerintah Kabupaten Bogor segera memperbaiki infrastruktur jalan di Cibadak – Sukamakmur yang sudah banyak mengalami kerusakan dan curam.

“Jalan raya disini banyak sekali tanjakan yang curam, makanya kita masyarakat berharap agar Pemerintah lebih memprihatinkan kondisi fisik jalan disini agar tidak ada korban akibat kecelakaan,” pungkasnya.

** Taufik/Nay

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles