24.2 C
Bogor
Saturday, November 23, 2024

Buy now

spot_img

Huntap di Malasari Rusak Berat Akibat Diterjang Angin Kencang 

Nanggung | Jurnal Bogor

Sejumlah hunian tetap (huntap) di Kampung Legok Heulang, Desa Malasari, Nanggung, Kabupaten Bogor porak poranda akibat angin kencang.

Kejadian tersebut terjadi pada Sabtu, 4 Februari 2023 sekitar pukul pukul 01.20 Wib dini hari. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu. Namun sekitar ada tiga bangunan huntap atapnya hancur berantakan.

Menurut penghuni rumah Antawi, saat kejadian dirinya sedang tertidur lelap. Dia terbangun setelah mendengar suara atap yang menggunakan rangka baja ringan itu ambruk akibat angin kencang.

“Ada tiga huntap mengalami rusak parah di bagian atap,” katanya.

Dia menilai, bangunan huntap tidak kokoh, bahkan kini warga yang lain khawatir akan terjadinya hal yang serupa.

“Itu bagunannya tidak kokoh, penghuni lain jadi khawatir, takut terjadi lagi,” paparnya.

Dia berharap pemerintah untuk segera memperbaiki huntap yang kondisinya rusak tersebut. Selain itu, sebelumnya huntap yang dibangun terdampak bencana alam pada tahun 2018 lalu, mengalami longsor akibat intensitas hujan terus mengguyur yang cukup lama. Tebing setinggi 20 meter juga mengalami retakan tanah sepanjang 70 meter.

“Harapan saya rumah yang rusak minta diperbaiki dan tebingan yang longsor cepet dibangun,” katanya.

Kedepan kata dia, warga meminta agar pemerintah desa membangun huntap ke tempat yang lebih aman. 

“Kalau ada relokasi di desa Malasari seharusnya direlokasi ke tempat yang aman jangan seperti ini, kan dari pemerintah, ngasih uang untuk rakyat, ini akibat bangunan tidak stabil dan tidak kokoh terjadilah seperti ini,” tukasnya.

** Andres

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles