Cibinong | Jurnal Bogor
Kepala Dispora Kabupaten Bogor, Asnan AP secara resmi menyerahkan SK Kontingen Peparda Kabupaten Bogor yang akan menuju Peparda Jabar 2022 di Kabupaten Bekasi.
Penyerahan SK Kontingen Peparda tersebut dilakukan Asnan AP kepada Bambang Widodo Tawekal selaku Ketua Kontingen di ruang rapat besar Dispora Kabupaten Bogor, Rabu, 28 September 2022.
Asnan AP menuturkan, dengan diserahkannya SK kontingen diharapkan persiapan menuju Peparda VI bisa dilakukan dengan maksimal.
Ia berharap Kontingen Kabupaten Bogor bisa mempertahankan prestasi Peparda 2018 yang meraih juara umum.
“Walaupun kita bukan jadi tuan rumah, kita tetap bisa mempertahankan juara umum di Tanah Jawara jukukan bagi Kabupaten Bekasi dan apabila tercapai itu luar biasa,” kata Asnan AP, Rabu, 28 September 2022.
Di sisi lain, Asnan AP mengingatkan agar kontingen maupun NPCI Kabupaten Bogor, mulai mempersiapkan alat maupun atlet sebelum berangkat ke Kabupaten Bekasi.
“Semua harus dilakukan perbaikan maupun latihan para atlet, sehingga ketika Peparda berlangsung kita sudah siap,” terang dia.
Mantan Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) itu juga mengingatkan agar kontingen tidak lengah, meskipun berdasarkan pemantauan hasil pelatcab, persiapan sudah sangat baik.
“Kita jangan lengah, meskipun punya keyakinan bisa mempertahankan juara umum. Jangan lupakan juga persoalan non teknisnya,” terang dia.
Sementara itu, Ketua Kontingen Kabupaten Bogor Peparda VI Jabar Bambang W. Tawekal mengatakan jika pihaknya siap untuk mempertahankan juara umum, meskipun target tersebut sangat berat. Namun, kata dia, target tersebut bisa tercapai apabila kontingen tetap kompak.
“Untuk menjadi juara umum bukan Proses mudah, tapi butuh perjuangan,” terangnya.
Pria yang akrab disapa BWT ini juga meminta agar Dispora dan NPCI, yang merupakan ‘orang tua’ tidak segan-segan mengkritik, menegur Hingga menyentil kontingen.
Ia juga menegaskan agar kontingen segera menyusun program kerja, meskipun tiga target utama adalah, sukses administrasi, sukses prestasi, dan sukses strategi serta kompetisi.
Ketua NPCI Kabupaten Bogor M. Misbach menambahkan, target Kabupaten Bogor saat ini adalah mempertahankan juara umum. Meskipun, kata dia, tidak mudah untuk mempertahan prestasi ini.
“Kita tetap semangat, dan yakin mampu mempertahankan juara umum meskipun tuan rumah Kabupaten Bekasi, menjadi lawan terberat,” tutur dia.
Ia juga memaparkan, sejak awal 2022 pihaknya sudah mempersiapkan diri, di antaranya melakukan pra pemusatan latihan cabang (pra- pelatcab) dan pelatcab.
“Target kita masih tetap, yaitu mempertahankan juara umum,” imbuhnya.
** asep syahmid