28.1 C
Bogor
Saturday, November 23, 2024

Buy now

spot_img

DPKPP Diminta Prioritaskan Huntap

Sukajaya l Jurnal Bogor

Kepala desa se-Kecamatan Sukajaya, Kabupaten Bogor meminta Dinas Perumahan Kawasan Pemukiman dan Pertanahan (DPKPP) memprioritaskan masyarakat terdampak bencana banjir yang terjadi pada 2020 lalu.

Seperti Kepala Desa Cileuksa Ujang Ruhyadi mengatakan, lokasi perencanaan pembangunan hunian tetap (huntap) berada di tiga desa yakni Cisarua, Pasir Madang dan Cileuksa.

“Kami harap pembangunan huntap bisa diprioritaskan untuk masyarakat terdampak bencana dan dapat selesai 2023 mendatang,” ujarnya, Senin (23/5).

Dia menjelaskan, kondisi warga saat ini masih tinggal di hunian sementara (huntara) dan berisiko mendapat masalah kesehatan terlebih bagi anak anak.

“Warga sudah jenuh dua tahun tinggal di hunian sementara atau pengungsian,” jelasnya.

Ujang menambahkan, faktor kesehatan dan psikologis sangat berpengaruh terhadap anak korban bencana alam yang tinggal d ipengungsian harusnya menjadi program penanganan prioritas Pemerintah Kabupaten Bogor.

“Yang jelas kami ingin pembangunan hunian tetap bisa selesai tepat waktu agar warga bisa segera pindah ke tempat yang lebih layak,” tegasnya.

Sementara Kepala Bidang Perumahan DPKPP Kabupaten Bogor, Dede Armansyah menyebut, ada 3.000 rumah kepala keluarga korban dampak bencana banjir bandang dan longsor.

“Perencanaan kegiatannya sudah ada, 467 unit dari Badan Nasional Penanggulan Bencana (BNPB) melalui BPBD. Selain itu, kami dari dana APBD Kabupaten 142 unit di Kecamatan Sukajaya di Desa Cisarua dan Cileuksa,” tukasnya.

** Arip Ekon

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles