Nanggung | Jurnal Inspirasi
Hujan yang mengguyur Jabodetabek belakangan ini membuat longsor di sejumlah daerah di Kabupaten Bogor. Seperti halnya akses ke Desa Malasari, Kecamatan Nanggung, Kabupaten Bogor terhambat karena tebingan jalan mengalami longsor.
Longsor yang menutup jalan itu terjadi pada Jumat (24/9) sore. Warga pun setelah hujan sedikit reda langsung berbondong – bondong menyisir dan membersihkan area yang terdampak longsor.
Bahkan sejumlah mahasiswa KKN UIKA Bogor yang sedang KKN di Malasari pun ikut dikerahkan bersama aparat lainya, guna mempercepat pembersihan area yang tertimbun longsor. Pada kejadian longsor tersebut tidak ada korban jiwa, akan tetapi longsor terjadi di jalan utama menuju Desa Malasari.
“Memang sering terjadi longsor, inilah yang ditakuti masyarakat ketika musim hujan tiba,” ungkap Dias, salah seorang warga yang ikut membantu pembersihan longsor.
Longsor sendiri tidak dapat dicegah karena area desa yang dihapit oleh tebing dan perbukitan hingga tampak sangat rawan longsor.
**hayatunnisaaulia-mg/uika