Bogor | Jurnal Bogor
Menjelang peringatan Harlah Nahdlatul Ulama (NU) ke-100, Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Bogor menggelar rangkaian Roadshow Harlah Satu Abad NU melalui silaturahmi kebangsaan dan dialog strategis bersama Komandan Distrik Militer (Dandim) 0606 Kota Bogor, Kolonel Kav Gan Gan Rusgandara, S.Hub.Int, Kamis kemarin.
Silaturahmi tersebut dihadiri langsung oleh Ketua Tanfidziyah PCNU Kota Bogor, H. Edi Nurochman, didampingi Heri Firdaus serta jajaran pengurus PCNU Kota Bogor lainnya. Pertemuan berlangsung hangat dan penuh keakraban, meskipun Kota Bogor tengah diguyur gerimis. Suasana cair terbangun melalui canda ringan yang mengiringi dialog kebangsaan antara kedua belah pihak.
Dalam pertemuan tersebut, H. Edi Nurochman menyampaikan sejumlah agenda strategis PCNU Kota Bogor, khususnya terkait penguatan moderasi beragama, upaya pencegahan radikalisme, serta penguatan program-program kebangsaan yang menjadi komitmen NU dalam menjaga persatuan dan keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Ketua PCNU Kota Bogor juga menyampaikan harapan agar TNI, khususnya Kodim 0606 Kota Bogor, dapat terus berperan aktif dan bersinergi dalam mendukung berbagai program PCNU Kota Bogor yang akan dijalankan selama lima tahun ke depan, baik dalam bidang sosial, keagamaan, maupun kebangsaan.
Sementara itu, Cak Roni, selaku Ketua Panitia Harlah 100 Tahun NU Kota Bogor, secara khusus menyampaikan undangan kepada Dandim 0606 Kota Bogor untuk dapat hadir dan berpartisipasi dalam karnaval dan pawai budaya Harlah Satu Abad NU yang akan dipusatkan di Balai Kota Bogor. Kegiatan tersebut direncanakan berkeliling Kebun Raya Bogor, dengan menampilkan beragam atraksi budaya, partisipasi UMKM, serta orasi kebangsaan sebagai refleksi semangat persatuan dan kebhinekaan.
Roadshow dan silaturahmi kebangsaan ini menjadi bagian penting dari rangkaian peringatan Harlah Satu Abad NU PCNU Kota Bogor, sekaligus menegaskan komitmen NU untuk terus membangun kolaborasi dengan seluruh elemen bangsa, termasuk TNI, dalam menjaga perdamaian, toleransi, dan nilai-nilai kebangsaan.
**say/cc

