jurnalinspirasi.co.id – Perkumpulan Organisasi Wanita (POW) Kota Bogor menggelar kegiatan Organization Gathering dengan tema “Bersatu dan Berkolaborasi untuk POW yang Tangguh” di Taman Ekspresi, Kota Bogor, Pada Rabu (22/10/25).
Kegiatan yang diikuti oleh kurang lebih 150 orang berasal dari 27 organisasi wanita tersebut berlangsung meriah dan penuh kebersamaan. Beragam acara digelar, mulai dari fun games, door prize, potluck ditutup dengan makan bersama.
Ketua Umum Perkumpulan Organisasi Wanita Kota Bogor, dr. Hj Dian Pintaningdyah mengatakan bahwa kegiatan ini menjadi wadah untuk mempererat silaturahmi antarorganisasi wanita di Kota Bogor sekaligus menumbuhkan semangat kolaborasi.
“Melalui kegiatan ini, kami ingin memperkuat sinergi antarorganisasi, saling mengenal lebih dekat, dan menumbuhkan semangat kebersamaan untuk kemajuan bersama,” ujar Dian Pintaningdyah, Kamis (23/10/25).
Menurut Dian, tema yang diangkat mencerminkan semangat perempuan yang tangguh dan berdaya, serta mampu berperan aktif dalam berbagai bidang sosial dan pemberdayaan masyarakat.
“Kami berharap kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut, menjadi agenda rutin yang mempererat hubungan antarorganisasi serta memberikan dampak positif bagi masyarakat,” tambahnya.
Acara yang berlangsung santai namun penuh makna ini menjadi momentum penting bagi POW Kota Bogor dalam memperkuat kolaborasi lintas organisasi, menuju perempuan Bogor yang lebih solid dan tangguh.
Ketua Pitaloka Dian Hestiningsih, POW bisa menjadi wadah untuk para perempuan Kota Bogor, sehingga bisa memberikan efect multiplier buat anggota khusus nya masyarakat Kota Bogor dan pemerintah, juga bisa berkolaborasi dengan berbagai elemen atau kolaborasi pentahelic, dimana bersinergi dengan pemerintah, masyarakat, dunia bisnis, akademisi, dan media.
“Model kolabirasi ini bertujuan untuk mensinergikan program-program POW kedepannya,” ungkap Dian. (Yudi)