31.8 C
Bogor
Friday, April 18, 2025

Buy now

spot_img

Rumah Terbakar Akibat Korek Gas Sambar Pakaian

Nanggung l Jurnal Bogor
Sebuah rumah milik warga bernama Abas yang berada di Kampung Pakapuran RT 04/06, Desa Parakanmuncang, Kecamatan Nanggung, Kabupaten Bogor, dilalap si jago merah pada Kamis (10/4/2025) sekitar pukul 17.30 WIB.

Kebakaran diduga terjadi akibat korban menyalakan korek gas dengan nyala api yang terlalu besar saat hendak merokok.

Api kemudian menyambar pakaian yang dikenakan korban dan kursi tempatnya duduk, hingga akhirnya merembet dan membakar sebagian rumah.

Salah satu saksi, Unay (35), mengungkapkan bahwa warga sekitar langsung berupaya mengevakuasi korban begitu melihat api mulai membesar.

“Korban sedang membakar rokok, lalu api dari korek gas terlalu besar. Pakaiannya terbakar, juga kursi yang didudukinya. Untung cepat dievakuasi warga,” terangnya.

Dalam kejadian tersebut, tidak ada korban jiwa. Namun, Abas pemilik rumah mengalami luka bakar di bagian kaki dan lengan.

Ia langsung dibawa ke Puskesmas Nanggung untuk mendapatkan perawatan medis.
Hal ini juga dibenarkan oleh kepala Desa Parakanmuncang, Mauludin yang ikut evakuasi dalam kejadian tersebut.

Menurutnya, satu unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan ke lokasi. Api berhasil dipadamkan sekitar pukul 18.00 WIB berkat bantuan cepat dari tim Damkar dan warga setempat.

“Kerugian materi akibat peristiwa ini diperkirakan mencapai Rp10 juta. Kita langsung melakukan pendataan serta mengimbau warga untuk lebih berhati-hati dalam menggunakan alat pemantik api di dalam rumah,” pungkasnya.

(Arip Ekon)

Related Articles

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles