24 C
Bogor
Wednesday, March 12, 2025

Buy now

spot_img

Pastikan Harga Stabil Selama Ramadan, Kementan Gelar Operasi Pasar Pangan Murah di Semarang

Jurnal Inspirasi – Kementerian Pertanian (Kementan) terus berupaya menjaga stabilitas harga dan ketersediaan pangan selama bulan Ramadan melalui berbagai langkah strategis.

Salah satu upaya konkret yang dilakukan adalah menggelar Operasi Pasar Pangan Murah di Kota Semarang, Jawa Tengah, yang dipimpin langsung oleh Wakil Menteri Pertanian (Wamentan) Sudaryono, Senin (10/03/2025).

Dalam operasi pasar ini, Kementan menghadirkan berbagai komoditas pangan pokok, seperti beras SPHP, minyak goreng Minyak Kita, gula konsumsi, daging ayam ras, dan telur ayam, dengan harga lebih rendah dari Harga Eceran Tertinggi (HET).

Langkah ini bertujuan untuk membantu masyarakat mendapatkan bahan pangan dengan harga terjangkau serta mencegah lonjakan harga yang kerap terjadi menjelang hari raya.

Wamentan Sudaryono meninjau langsung Pasar Johar untuk memastikan pasokan pangan tetap aman dan harga terkendali. Ia menegaskan bahwa baik pasar tradisional maupun modern harus memiliki stok yang memadai agar kebutuhan masyarakat dapat terpenuhi tanpa gangguan distribusi.

Usai meninjau Pasar Johar, Wamentan melanjutkan kegiatan di Kantor Pos KCU Semarang bersama Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin Maimoen, dan Wali Kota Semarang, Agustina Wilujeng Pramestuti. Di lokasi tersebut, Wamentan berinteraksi langsung dengan masyarakat serta mendengarkan aspirasi mereka terkait harga dan ketersediaan bahan pangan.

“Kementan terus memastikan pasokan pangan tetap terjaga dan harga tetap stabil. Kami juga menginstruksikan seluruh jajaran untuk mengawal ketat operasi pasar ini guna mencegah praktik penimbunan yang dapat merugikan masyarakat,” ujar Sudaryono.

Mendukung upaya Kementan, Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian (BPPSDMP), Idha Widi Arsanti, menekankan bahwa stabilitas harga pangan harus menjadi prioritas utama selama Ramadan agar masyarakat dapat beribadah dengan tenang tanpa kekhawatiran terhadap lonjakan harga.

“Kita harus memastikan bahwa upaya ini berjalan sukses, sesuai arahan Presiden dan Menteri Pertanian. Stabilitas harga pangan sangat penting agar masyarakat dapat menjalankan ibadah Ramadan dengan tenang, tanpa perlu khawatir terhadap lonjakan harga. Oleh karena itu, kami akan terus mengawal operasi pasar ini agar berjalan efektif di seluruh daerah,” ujar Santi.

Sebagai bagian dari Kementan, Balai Besar Pelatihan Manajemen dan Kepemimpinan Pertanian (BBPMKP) turut mendukung penuh jalannya Operasi Pasar Pangan Murah di Semarang. Kepala BBPMKP, Sukim Supandi, hadir secara langsung untuk memastikan bahwa operasi berjalan efektif di lapangan.

“Kami BBPMKP berkomitmen untuk mendukung pelaksanaan operasi pasar dalam menjaga stabilitas pangan. Kegiatan ini diharapkan dapat membantu masyarakat memenuhi kebutuhan pangan dengan harga terjangkau, sekaligus memastikan distribusi pangan tetap lancar di seluruh wilayah Indonesia.” ujar Sukim.

Melalui berbagai inisiatif, termasuk operasi pasar ini, Kementan terus berkomitmen menjaga ketahanan pangan nasional.

(BPPSDMP/bbpmkp)

Related Articles

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles