JURNAL Inspirasi – PT Aneka Tambang (Antam) Tbk UBPE Pongkor memberikan bantuan ribuan paving blok ke SDN Parakanmuncang 01, Desa Parakanmuncang, Nanggung, Kabupaten Bogor.
Ketiga kalinya, paving blok diberikan untuk kebutuhan halaman sekolah yang sebelumnya becek dan berdebu.
“Kami atas nama lembaga kepala sekolah SDN Parakanmuncang 01 mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada PT Antam yang sudah memperhatikan permintaan kami untuk mendukung anak-anak didik kami dalam bersekolah,” kata Kepala sekolah SDN Parakanmuncang 01 Odeng Sofwanudin di ruang kerjanya, Kamis (21/03).
Ondeng menjelaskan, awalnya mengajukan 35 ribu paving blok melalui proposal. Saat ini sudah dua kali turun bantuan dari PT Antam.
Kendati sudah mencukupi untuk lapangan depan sekolah. Tetapi kata Ondeng masih membutuhkan lagi untuk halaman belakang sekolah.
“Mudah-mudahan apa yang selama ini diberikan bantunya ke sekolah ini bisa bermanfaat untuk kemaslahatan anak,” katanya.
Ondeng membeberkan, bahwa saat ini murid-murid dapat beraktivitas dengan nyaman di halaman sekolah. Ketika hujan datang, lapangan tidak lagi berlumpur.
“Lembaga pendidikan dan perusahaan saat ini tentunya berkomitmen mencerdaskan kehidupan anak untuk generasi bangsa kita kedepan,” bebernya.
Bahkan disebut dia, lapangan tersebut manfaatnya banyak sekali. Diantaranya untuk menampung aspirasi anak-anak sekolah.
“Manfaat kebutuhan sarana prasarana ini juga sangat dibutuhkan. Karena untuk olahraga, jadi bisa digunakan dengan kegiatan yang bisa menyalurkan hobi mereka dengan fisiknya yang sehat,” ujarnya.
Ondeng juga menyebut, PR untuk sarana dan prasarana di sekolahnya masih banyak. Dengan begitu pihaknya memohon maaf apabila sering meminta bantuan meskipun ada yang lebih berwenang seperti Dinas Pendidikan Kabupaten Bogor atau Pemkab.
Bagaimana kami bisa nyaman di sekolah kalau sarana dan prasarananya serba kekurangan
“Kami berterima kasih dan juga memohon maaf. Sebab ini untuk kepentingan kegiatan belajar mengajar. Bagaimana kami bisa nyaman di sekolah kalau sarana dan prasarananya serba kekurangan,” pungkasnya.
(andres)