Gunung Putri | Jurnal Bogor
Polsek Gunung Putri dalam memperingati Hari Sumpah Pemuda yang ke-95 dan Hari Santri Nasional (HSN) 2023, menggelar lomba adzan tingkat Kecamatan Gunung Putri, yang diikuti perwakilan warga dari 10 desa di Mushalla Al-Mutakin Polsek Gunung Putri, Polres Bogor.
Kapolsek Gunung Putri Kompol Bayu Tri Nugraha memberikan langsung hadiah berupa piagam, piala dan uang pembinaan kepada masing-masing pemenang lomba adzan yang dilaksanakan di SMKN 1 Gunung Putri.
“Kami mengambil momentum Hari Santri Nasional dan Sumpah Pemuda,” ucap Bayu Tri Nugraha kepada Jurnal Bogor, Senin (30/10/23).
Kompol Bayu menjelaskan, membagikan hasil juara di SMKN 1 Gunung Putri, untuk memotivasi para siswa agar lebih bersemangat lagi dalam belajar, terutama saat mengikuti perlombaan. Ia juga mengucapkan selamat kepada para pemenang lomba adzan dari juara 1 sampai 3, dan juara harapan 1 sampai harapan 3.
“Saya mengucapkan selamat kepada para juara. Harapan kami kedepannya dengan ada kegiatan ini dapat memotivasi bagi para santri-santri dan siswa-siswi yang ada di SMKN 1 Gunung Putri, untuk bisa terus berkarya dan turut mensukseskan pembangunan nasional,” tandasnya.
Berikut juara lomba adzan Polsek Gunung Putri:
Juara 1. Dandi Al-fajri Johan dari Cicadas
Juara 2. Firly Mmmamul Barqy dari Bojong Nangka
Juara 3. Faisal Fahturahman Iskandar dari Cicadas
Juara Harapan 1. Muhamad Elfahdy dari Cicadas
Juara Harapan 2. M.Rouf Fadilah dari Nagrak
Juara Harapan 3. A Fauzan Al Furizqi dari Gunung Putri
(nay nur’ain)