25.6 C
Bogor
Friday, November 22, 2024

Buy now

spot_img

Kemeriahan Penutupan MPLS Pikat Peserta Didik Baru SDN Cinangka 01 Ciampea

Ciampea | Jurnal Bogor

SDN Cinangka 01 menggelar penutupan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) tahun pelajaran 2023/2024, Sabtu (22/7/2023).

Kegiatan MPLS dilaksanakan mulai hari pertama masuk sekolah pada 17, 18, dan 20 Juli 2023 untuk pengenalan diri dan personil sekolah, ruangan-ruangan sekolah, kegiatan ekstrakurikuler, tata tertib sekolah, dan kepramukaan.

“Ditambah satu hari (Sabtu) pengenalan kegiatan Muhadhoroh”, jelas Kepala SDN Cinangka 01, Yanie Muriani, M.Pd.

“Alhamdulillah, PPDB tahun pelajaran 2023/2024 ini ada peningkatan jumlah siswa yaitu empat puluh satu siswa baru kelas I dan tiga siswa pindahan yang diterima sesuai dengan ketentuan Penerimaan Peserta Didik Baru. Hal ini mendapat apresiasi dari Pengawas Pembina Gugus V Cinangka, Nawawi, S.Pd.,M.Pd.”, ujar Yanie.

“Semoga para orangtua tidak menyesal mendaftarkan putra putrinya ke SDN Cinangka 01, karena Kami akan melayani memberi kesempatan kepada  anak-anak untuk  menuangkan minat dan bakatnya melalui kegiatan ekstrakurikuler seperti karate, angklung, marawis, pianika, degung, menyanyi solo, pupuh, dan futsal. Selain itu juga ada kegiatan Sholat Dhuha yang dilaksanakan  setiap hari, kegiatan muhadhoroh setiap hari Jumat, senam pagi, kepramukaan setiap hari Sabtu, dan ada bank sampah, salon sampah yang bersinergi dengan UKS beserta dokter kecilnya,” jelas Yanie.

Sementara seluruh siswa kelas II hingga kelas VI antusias mengisi acara penutupan MPLS dengan penuh semangat. Mereka menghibur siswa baru sesuai dengan jenis ekstrakurikuler yang diikuti. 

“Hal ini karena ada banyak kegiatan ekstrakurikuler di sekolah kami”, tutur Guru Kelas II, Hilman Fahmi.

Penutupan MPLS diakhiri dengan ucapan Hamdalah dan pelepasan balon dengan menerbangkan tulisan “MPLS SDN CINANGKA 01” yang disaksikan seluruh warga SDN Cinangka 01.

**MWS/mg-unpk

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles