Bogor | Jurnal Bogor
Dalam rangka meningkatkan kualitas peliputan berita, KPI Pers UIKA Bogor mengadakan webinar bertema “Pentingnya Memahami Teknik Peliputan Sebelum Membuat Berita”. Webinar ini diadakan pada 8 April 2023 pukul 13.00-15.00 WIB via zoom meeting.
Webinar ini menghadirkan pembicara yang ahli dalam bidang jurnalistik dan media, yaitu Maya May Syarah, S.Sos., M.Si, Dosen Komunikasi di Universitas Ibn Khaldun Bogor yang membahas tentang teknik peliputan berita yang efektif dan berhasil, cara mempersiapkan diri sebelum melakukan peliputan, strategi wawancara yang baik dan benar, dan langkah-langkah peliputan.
Narasumber, Maya dalam sesi materi menjelaskan pentingnya memahami teknik peliputan sebelum membuat berita.
“Bahwa memahami teknik peliputan sangat penting penting sebelum membuat berita. Hal ini dikarenakan peliputan yang baik akan memungkinkan seorang jurnalis untuk mengumpulkan informasi yang akurat dan lengkap, sehingga berita yang dihasilkan dapat dipercaya oleh pembaca.”
Webinar ini diselenggarakan terbuka untuk umum. Kegiatan tersebut ramai diikuti dari berbagai kampus dan program studi. Peserta mendapatkan pengetahuan dan teknik peliputan berita yang efektif dan berhasil. Dalam webinar ini, peserta juga diajak untuk berdiskusi dengan para pembicara dan peserta lainnya.
Selama acara, para peserta aktif berpartisipasi dalam sesi tanya jawab, di mana mereka dapat mengajukan pertanyaan dan berdiskusi langsung dengan pembicara. Sehingga dapat memperkaya wawasan dan pengalaman peserta dalam melakukan peliputan berita.
Webinar ini mendapat respon positif dari para peserta dan panitia penyelenggara berharap dengan menggelar webinar tersebut dapat menambah wawasan serta meningkatkan skill yang sangat berguna bagi para peserta, khususnya para mahasiswa yang ingin memulai karir jurnalistik. Mereka dapat memperoleh informasi berharga tentang industri jurnalistik dan tips praktis dalam membangun karir jurnalistik yang sukses.
** Dyantha/uika-ks.jb