27.8 C
Bogor
Friday, November 22, 2024

Buy now

spot_img

Meraih Keberkahan dalam Kebersamaan di HUT Telkom ke-57

Bogor | Jurnal Bogor

Suara riuh rendah terdengar di kantor Telkom STO Semplak Bogor, di jalan Salabenda Raya No.24, Parakan Jaya, Kecamatan Kemang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Sejumlah karyawan PT. Telkom Bogor, Cibinong dan Depok hadir dan tumplek di kantor tersebut.

Hari itu adalah hari perayaan ulang tahun Telkom ke 57 yang dibarengi juga perayaan hari raya Idul Adha 1443 H, jadi Telkom Witel Bogor selain mengadakan syukuran ulang tahun dengan memotong nasi tumpeng, juga menyelengarakan pemotongan hewan qurban.

Dengan tema, Meraih keberkahan dalam kebersamaan di HUT telkom ke 57 dengan keikhlasan ber qurban bersama Witel bogor (QBWB), sebanyak 29 sapi, 1 kerbau dan 5 kambing akan disembelih. Jumlah tersebut adalah kumpulan dari PT. Telkom Witel Bogor, stake holder, anak perusahaan Telkom dan mitra Telkom.

Dalam kesempatan itu General Manager PT. Telkom Witel Bogor, Muskab Muzakkar mengatakan, “Alhamdulilah bertepatan, hari ulang tahun Telkom yang berusia 57 tahun, tepatnya 6 Juni 2022 dan Hari raya Qurban, jadi kami merangkai acara ini untuk kebersamaan. Diperkirakan sebanyak 3500 paket daging qurban ini akan tersedia. Kami akan mendistribusikannya ke warga sekitar, ke cleaning servis, satpam dan karyawan lapangan dan perwakilan kantor Bogor, Cibinong dan Depok.”

“Kami semua berkumpul disini untuk kebersamaan, banyak yang sukarela membawa konsumsi sendiri untuk kita makan bersama sama, dan untuk makan siangnya kita juga sudah ada tim yang memasak daging qurban ini. Ada sebanyak kurang lebih 200 peserta di acara ini ditambah 70 orang panitia. ”

Dalam rangka ulang tahun Telkom yang ke 57 ini, Telkom pun melakukan bakti sosial antara lain dengan mengunjungi rekan rekan yang sedang sakit di rumah sakit, menjenguk teman teman yang melahirkan, dan mengunjungi keluarga yang sedang beribadah haji, dan termasuk upaya percepatan penyelesaian gangguan layanan.

Menariknya Telkom juga berkunjung ke rumah pelanggan yang berusia 57 tahun yang berlokasi di perumahan Vila Bogor Indah 6, dan tidak lupa pula langsung mengapresiasi pelanggan yang hadir di kantor Plaza Telkom pada hari ulang tahun Telkom ke 57.

“ Harapannya dengan kebersamaan ini Telkom semakin solid, selain untuk ibadah, kita bisa mensyukuri ulang tahun Telkom ini, sehingga kedepannya kita bisa mengalang kekuatan untuk semakin maju dan siap di era digital ini dan siap menjadi perusahaan digital. Terimakasih kepada semua stake holder, semua mitra, warga masyarakat, semoga Telkom makin jaya dan tambah sukses, apalagi sekarang Telkom bertransformasi menjadi perusahaan digital, dan mudah mudahan diberikan kemudahan dan kelancaran untuk menggapai cita cita dan pengabdiannya kepada bangsa dan negara, Republik Indonesia,” pungkasnya.

** prast

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles