Home News Disdukcapil Kota Bogor Jemput Bola di Sindang Barang dan Genteng

Disdukcapil Kota Bogor Jemput Bola di Sindang Barang dan Genteng

Bogor | Jurnal Bogor

Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kota Bogor selama bulan Ramadhan 1443 H ini melakukan layanan jemput bola di wilayah Bogor Barat dan Bogor Selatan. Di Bogor Barat hadir di Puskemas Poned Kelurahan Sindang Barang, sedangkan di Bogor Selatan langsung hadir di kantor Kelurahan Genteng.

Semua jenis layanan tersedia dan langsung dilayani secara menyeluruh, seperti layanan permuktahiran data kartu keluarga apabila ada anggota keluarga yang baru lahir, semua kepentingan akan hal itu langsung disediakan oleh Disdukcapil, seperti penambahan nama anggota baru di kartu keluarga, lalu langsung dibuatkan akta kelahiran dan dibuatkan kartu indentitas anak dengan langsung satu paket.

Demikian di sampaikan kepala Dinas Disdukcapil Kota Bogor, Sujatmiko Baliarto dikantornya ketika ditemui Jurnal Inspirasi, Senin, 25 April 2022.

“Bagaimana dengan yang anggota keluarganya yang sedang tertimpa musibah kematian, semuanya kami berikan layanan dalam satu paket, seperti akta kematian, pemuktahiran data di kartu keluarga, perubahan status istri atau suami yang ditinggalkan,” kata dia

“Semua layanan itu juga kami berikan dilayanan yang kami adakan di wilayah Bogor Barat dan Bogor Selatan tadi. Dan kami hadir di Puskemas Poned Sindangbarang dan kantor Kelurahan Genteng ini adalah kolaborasi antara polsek dan pihak kecamatan, dalam rangka mensosialisasikan vaksin booster di wilayah tersebut. Berimprovisasi dengan bekerjasama dalam pelayanan Disdukcapil dengan gebyar vaksin.”

“ Alhamdulilah kerjasama ini berjalan lancar dan mendapatkan animo yang sangat bagus dari masyarakat, terbukti dengan semakin banyaknya antrean masyarakat tiap harinya, dengan rata rata 50- 100, malah kemarin antrian sampai 130 an lebih .”

Disdukcapil Kota Bogor tiap harinya melayani lebih dari 200 nomor antrean, dengan kemungkinan akan melayani produk dua atau bisa lebih produk yang dihasilkan dalam satu nomor antrian.

“ Jadi kami bisa menghasilkan sampai 500 produk per harinya di kantor kami dalam melayani masyarakat. Mungkin kedepannya kami akan lebih sering hadir di wilayah wilayah lain di Kota Bogor, karena itu sangat membantu sekali masyarakat,  termasuk mensukseskan program pemerintah melalui vaksin booster dan masyarakat juga terbantu tanpa harus jauh jauh datang ke kantor kami. Biar kami yang mendekati masyarakat saja,“ pungkasnya.

**prast

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version