30.3 C
Bogor
Friday, November 22, 2024

Buy now

spot_img

Siswa SD Antusias Divaksin Covid

JURNAL INSPIRASI – Gebyar vaksin merdeka usia 6-11 tahun Kecamatan Nanggung, Kabupaten Bogor antusias diikuti oleh sejumlah anak Sekolah Dasar Negeri (SDN).

Kegiatan yang diselenggarakan di gedung sekolah SDN Pangkaljaya itu merupakan gabungan dari empat sekolah dasar negeri diantaranya, SDN Pangkaljaya, Sukamaju, Ciketug dan SDN Tapos.

Kepala Sekolah SDN Pangkaljaya Wahroji mengatakan, kegiatan vaksinasi tersebut berdasarkan surat edaran dan hasil koordinasi dengan pihak Kecamatan, Kapolsek, Danramil dan Puskesmas Nanggung.

“Kegiatan ini hasil dari koordinasi dengan pihak-pihak, dan kita juga  pihak sekolah memberikan surat pernyataan kepada orang tua murid untuk kesediaan anak-anak disuntik vaksin,” ungkapnya kepada Jurnal Bogor, Kamis (13/01/22).

Menurut Wahroji, hampir seluruh orang tua siswa mengizinkan anaknya untuk mengikuti vaksinasi Covid-19, kecuali anak yang sedang kondisinya tidak sehat.

“Kita sangat berterima kasih, kegiatan vaksinasi anak ini dilakukan. Kami berharap seluruh siswa di sekolah ini bisa divaksin, agar bisa sekolah dengan normal kembali,” ujarnya.

Sementara, Kepala Puskesmas Nanggung, Baringin Manik mengatakan, pihaknya bekerjasama dengan  Dinas Pendidikan, Danramil dan Kapolsek setempat.

“Target yang kita sasar sekitar 6000 siswa dari usia 6-11 tahun mencakup MI dan SD,” ucapnya.

Meski kegiatan itu lancar akan tetapi kata Baringin masih ada saja anak-anak yang masih takut dan menangis.

“Untuk anak yang sudah divaksin jenis Sinovac, kita berikan bingkisan alat tulis agar anak-anak merasa senang dan semangat,” imbuhnya.

Ke depan harapannya, kata Baringin, semua masyarakat ivaksin khususnya anak usia 6-11 tahun itu bisa 100 persen vaksinasi Covid-19.

“Dan masyarakat umum yang juga belum divaksin boleh datang ke puskesmas atau di sentra-sentra vaksin yang kita sudah sediakan,” pungkasnya.

**andres

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles