26.9 C
Bogor
Sunday, April 20, 2025

Buy now

spot_img

Empat Pebalap “Gorengan” Taklukan Jalur Bali

JURNAL INSPIRASI – Tim Gowes Barengan asal Kota Bogor atau yang akrab dengan julukan “Gorengan”  ikut ambil bagian dalam event Audaz 400 KM yang dilangsungkan di Bali pada pekan lalu.   

Dalam event  Event Audax 400 KM di  Bali , Tim  Gorengan mengirim  para  pebalapnya untuk mengikuti event bergengsi yang di adakan oleh Audax dengan jumlah 4 orang

Empat pebalap Gorengan  yang ambil bagian dalam event Audax 400 KM di Bali itu diantaranya Chris Ariadianto ,Bemz Febrian, Aby Supriatna  dan  Dicky Budi.

Mereka mengambil start pada pukul 05:00 WITA ( Sabtu ) dan finish  pada  pukul 14 ;00 WITA ( Minggu)

Event Audax  400 KM di Bali ini diikuti sekitar  400 peserta dari berbagai daerah yang ada di tanah air.

Selain itu, ada  juga beberapa peserta dari mancanegara yang stay di Bali.

“ Kami melakukan perjalanan dari pagi sampai cuaca panas dan turun hujan tetap melanjutkan perjalanan sampai malam hari di kawasan negara Gilimanuk sekitar jam 02.15 pagi waktu Bali. Kaki saya mengalami kesakitan karena urat bagian kaki kanan ke tarik sehingga saya tidak bisa untuk melanjutkan gowes lagi sampai ke finis sekitar 80km kurang lebih untuk mencapai finis,” ujar  Chris Ariadianto, Minggu, 26  Desember 2021

Sementara itu, Bemz Febrian salah satu anggota Gorengan lainnya mengatakan, perjalanannya sangat  menarik. Bukan hanya mendapatkan pemandangan Bali yang indah. Tetapi mendapatkan pengalaman yang belum tentu orang lain bisa merasakan.

Hal yang sama dikatakan, Aby Supriatna,  ini pengalaman pertamanya di 400 KM 300 KM nya aja belum pernah ini langsung 400 KM

Dalam hal yang sama, Dicky Budiman mengatakan, Event ini membuat dirinya semakin yakin bahwa dirinya bisa untuk mencapai finish walaupun jarak tempuh 400 KM.         

“Saya sangat enjoy menikmati perjalanan dan menempuh jarak yang sangat jauh.  Ini sangat luar biasa dan mengasyikan bagi kami semua,” tegasnya.

** AS Pangrango

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles