JURNAL INSPIRASI – Jalan Ace Tabrani, tepatnya di Kampung Nunggul Rt01/Rw01, Desa Curugbitung, Kecamatan Nanggung, Kabupaten Bogor, kembali diterjang Longsor yang keempat kalinya, Minggu (7/11).
Akibatnya saat ini pengguna kendaraan roda empat belum bisa melalui jalan tersebut. Sedangkan untuk roda dua dialihkan ke jalan alternatif.
Menurut Sekretaris Desa Curugbitung Dede Taufik, kejadian longsor keempat kalinya tersebut akibat hujan yang terus mengguyur wilayah Kecamatan Nanggung sejak Minggu siang.
BACA JUGA: Longsor Tutup Jalan Kabupaten, Akses Warga di Kiarasari Sempat Terputus
“Pukul 15:00 Wib longsor terjadi sekitar 15 meter dan lebar 20 meter ini menutup badan jalan,” kata dia.
Namun beruntung dalam kejadian tersebut tidak ada korban jiwa. Akan tetapi, sekitar tiga rumah terancam.
Warga sekitar dibantu pemerintah desa dan Babinsa bergotong royong untuk menyingkirkan meterial longsoran yang menutupi jalan itu untuk bisa dilalui kendaraan.
BACA JUGA: Penghuni Huntara Minta Pemkab Segera Bangun Rumah Layak Huni
Dede Juga menghimbau untuk pengguna jalan harus hati-hati saat melintasi jalan di titik-titik yang longsor. Kejadian tersebut juga sudah dilaporkan kepada pihak kecamatan maupun ke dinas terkait.
**andres