Cibinong | Jurnal Inspirasi
Sebanyak 154 atlet binaan UPT PPOPM Kabupaten Bogor sudah mulai berkumpul di Wisma Atlet PPOPM Kabupaten Bogor yang berada di kawasan Karadenan.
Para atlet PPOPM Kabupaten Bogor yang berasal dari 13 cabang olahraga binaan sejak Tanggal 17-19 September 2021 sudah berkumpul di Wisma Atlet PPOM Kabupaten Bogor untuk mengikuti program pembekalan dan orientasi sebagai siswa PPOPM Kabupaten Bogor.
“ Kami akan segera menggelar latihan tatap muka kepada para atlet PPOPM Kabupaten Bogor. Namun semua aktifitas saat ini tentunya akan menerapkan prokes yang sangat ketat ,” tegas Kepala UPT PPOPM Kabupaten Bogor, Bedsy Alwin Rumate, Minggu, 19 September 2021.
Alwin menegaskan, hampir 18 bulan PPOPM Kabupaten Bogor tidak menggelar aktifitas tatap muka kepada para atletnya.
Kendati demikan, kata Alwin, semua atlet binaan PPOPM Kabupaten Bogor selama PPKM Level 4 atau selama Pandemi Covid-19 tetap melakukan latihan mandiri dirumah masing masing dengan arahan dari pelatih cabor masing-masing.
“ Saat ini 154 atlet PPOPM Kabupaten Bogor sudah berkumpul di PPOPM Kabupaten Bogor dan akan segera melakukan latihan tatap muka dengan menerapkan prokes ketat,” tegas Alwin
Sebelum mengikuti kegiatan latihan secara rutin para atlet PPOPM Kabupaten Bogor selama 3 hari mengikuti kegiatan orientasi atau pembekalan yang dilakukan sejak hari Jumat, 17 September 2021.
Ia menegaskan, sebelum kegiatan latihan atau mengikuti progam di Mess PPOPM Kabupaten Bogor, para atlet, pelatih dan unsur pengelola harus sudah di vaksin.
Disamping itu, sambungnya, semua prokes di masa Pandemi COVID-19 akan diterapkan di PPOPM Kabupaten Bogor.
Mulai saat ini, tambahnya, 154 atlet PPOPM Kabupaten Bogor sudah masuk mess dan mereka baru mendapatkan ijin libur (pulang) pada bulan Desember mendatang.
“ Kegiatan Pembekalan kepada para atlet ini dibuka secara resmi oleh Plt Kadispora Kabupaten Bogor,” bebernya
Selanjutnya, kata Alwin, selama berada di Mess PPOPM Kabupaten Bogor, pihak pengelola akan terus melakukan prokses ketat kepada para atlet, pelatih dan semua pengelola.
**aspangrango