27.6 C
Bogor
Saturday, November 23, 2024

Buy now

spot_img

Abah Heri Sukarela Bantu Warga Semprotkan Disinfektan

 Bogor | Jurnal Inspirasi

Ditengah merebaknya kembali serangan Virus Corona (Covid-19) khusunya di Kota dan Kabupaten Bogor tak menyurutkan semangat sang motivator Heri Hermawanto atau yang akrab disapa Abah Heri Ortega untuk membantu warga dalam rangka memutus mata rantai penyebaran virus corona ini. 

Paket sembako diberikan ke warga terdampak.

“Di saat pemerintah Kota dan Kabupaten Bogor tengah disibukan dengan sosialisasi penyebaran virus corona, dan menjalankan perintah PPKM Darurat, disini saya berinisiatif mengayomi warga yang cemas dan ketakutan, salahsatunya dengan cara menyemprotkan cairan Disinfektan dan membantu warga yang tengah menjalani isoman,” ungkap Abah kepada Jurnal Bogor, (3/7/2021).

Dirinya menyadari sebagai seorang ASN adalah pelayan rakyat apa pun yang terjadi, walau saat ini sedang menjalankan WFH,  jiwa sebagai pelayan masyarakat harus tetap dijalaninya. Dan menurutnya, tidak selalu harus menunggu bantuan yang diberikan oleh pemerintah, kegiatannya ini murni dilakukannya secara sukarela dan lilahita’alla.

 “Saya mengerjakan ini lilahita’alla dan sukarela, sebagai ASN saya harus tetap melayani masyarakat apapun yang terjadi. Hal ini saya sudah kerjakan sejak awal adanya pandemi, Saya sudah tergerak untuk membantu warga terdampak dimulai pada Maret hingga Agustus 2020 saya dan tim menyalurkan paket sembako untuk warga terdampak sebanyak 2.500 paket sembako. Dilanjutkan setiap hari mengadakan penyemprotan Disinfektan di sejumlah wilayah di kabupaten Bogor,” tukasnya.

 ** Handy Mehonk

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles