28.1 C
Bogor
Saturday, November 23, 2024

Buy now

spot_img

@SunatModern, Solusi Terpercaya Untuk Sunat Tanpa Sakit

Bogor | Jurnal Inspirasi

Anak laki-laki yang akan beranjak dewasa diwajibkan untuk bersunat. Sunat bagi laki-laki merupakan anjuran ajaran agama Islam pada saat ia memasuki akil balig. Secara tradisional, sunat dikerjakan oleh dukun sunat yang disebut bengkong. Bengkong mengerjakannya dengan alat sunat terbuat dari bambu yang disebut bebango atau bango-bango.

Namun seiring dengan perkembangan zaman, bango-bango jarang untuk dipakai. Karena dewasa ini, metode sunat sudah sangat beragam. Banyak juga yang ingin sunat tanpa rasa sakit, salah satunya dengan metode klamp. Metode sunat tersebut dapat ditemukan pada Sunat Modern yang berlokasi di Cikaret, Cibinong, Kabupaten Bogor.

“Saya mendirikan klinik khusus sunat ini, karena sesuai dengan bidang ilmu yang saya dapat. Kemudian, termasuk ke dalam bisnis yang masih prospektif,” ujar pendiri klinik khusus sunat Sunat Modern, dr. Zia kepada Jurnal Bogor, Kamis (3/6).

Dr. Zia juga menjelaskan bahwa klinik khusus sunatnya sudah berdiri sejak 2012 yang lalu. “Untuk pelayanannya sendiri, kami melayani kegiatan seputar sunat untuk berbagai usia. Selain itu juga termasuk konsultasi, reparasi, pelepasan klamp, dan sebagainya,” ujarnya.

Selain itu, di klinik khusus sunat Sunat Modern melayani sunat dengan berbagai metode. Yaitu dengan metode manual, laser, klamp, sampai stapler.

Untuk harga sendiri, dimulai dari sunat laser untuk anak yang dibawah 13 tahun seharga Rp1.000.000. “Untuk harga juga sampai ada yang sampai Rp3.000.000 untuk metode stapler usia dewasa,” tambahnya.

“Metode yang sering diminta costumer itu, metode klamp. Karena memang gak terlalu sakit, bahkan gak sakit. Karena metode ini modelan alatnya seperti tabung, sehingga luka sunat pun cepat kering dan sembuh, ” terangnya.

Sunat dengan metode klamp ini meruapakan proses sunat yang menggunakan klamp, yakni tabung plastik khusus yang memiliki ukuran bervariasi sesuai dengan ukurannya masing-masing. Prinsip sunat ini adalah dengan menjepit kulit menggunakan alat sekali pakai. Nantinya, setelah dipotong tidak ada jahitan lagi.

“Kalau untuk hari ramai, biasanya di hari weekend ya. Seperti Jumat, Sabtu, Minggu. Sudah banyak sekali orang tua yang beberapa kali sunat di kami juga untuk putra-putranya. Kalau costumer yang datang, rata-rata anak – anak sekolah dengan orang tuanya. Kemudian dari  kalangan ekonomi kebawah sampai keatas itu ada. Yang pasti dari kawasan Bogor dan sekitarnya” jelasnya.

“Hal menarik saat saya membuka bisnis ini, saya khususnya dan juga rekan-rekan jadi tambah serta bisa mengetahui lebih dalam karakter dari anak-anak. Sambil kita membantu untuk menjalankan syariat islam,” tutupnya.

** Azizah [MG/UIK-Jb]

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles