32.3 C
Bogor
Friday, November 1, 2024

Buy now

spot_img

Gedung SDN Parakanmuncang 01 Bakal Dicek

Disdik Perintahkan Kabid Sarpras Periksa Kerusakan

Nanggung l Jurnal Inspirasi

Gedung SDN Parakanmuncang 01, Desa Parakanmuncang, Kecamatan Nanggung yang belum lama dibangun namun sudah mengalami kerusakan, kini disikapi Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bogor Entis Sutisna. Bahkan dia memerintahkan langsung Kepala Bidang Sarana dan Prasarana untuk mengecek kondisi sekolah tersebut.

Entis Sutisna

“Saya perintahkan Kabid Sarpras untuk ke lapangan mengecek keadaan bangunan SDN Parakanmuncang 01,” kata Entis melalui WhatsApp, Jumat (9/4).

Ketika ditanya kapan pengecekan ke lokasi SDN Parakanmuncang 01, pihaknya belum bisa bersedia merincinya. Namun yang pasti, pengecekan bakal dilakukan.

Sebelumnya diberitakan, Kepala Sekolah SDN Parakanmuncang 01, Enggan Stiarenggana mengaku tidak puas terhadap gedung sekolah bertingkat dengan 4 ruang yang dibangun oleh CV Pangkaljaya pada Agustus 2020. “Usia bangunan sekolah baru berumur  8 bulan tetapi hasilnya sangat mengecewakan,” katanya.

Dengan kondisi ini, kata Enggan, proses kegiatan belajar mengajar bagi guru dan peserta didik dipastikan tak nyaman untuk. “Bangunan sekolah ini masih sangat baru, kami minta pemborong harus bertanggung jawab,” tegas Enggan.

Padahal bangunan sekolah gedung bertingkat itu, beber Enggan, anggarannya tidak sedikit. “Masa dengan anggaran ratusan juta tetapi kualitas bangunannya terkesan asal asalan,” beber dia.

Ia menyebutkan, seharusnya pemborong bertanggungjawab karena pekerjaannya masih menimbulkan masalah kebocoran. “Kami berharap dirapikan lagi lah, sebelum kerusakan bertambah parah,” paparnya.

Ia tak menampik, bangunan tersebut memang sempat ada perbaikan,  tetapi kenyataannya masih bermasalah dengan kebocoran.

** Arip Ekon

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -

Latest Articles