Ciampea | Jurnal Inspirasi
UPT Infrastruktur Jalan dan Jembatan kelas A wilayah IV tengah melaksanakan kegiatan peningkatan jalan sampai pemasangan dinding di wilayahnya. Bahkan, beberapa sudah mulai pelaksanaan, total ada 13 titik untuk tahun 2020.
“Total ada 13 titik, sebagian sudah mulai pembangunan dan PLB (pemeriksaan lapangan bersama), seperti jalan Cinangneng Tenjolaya sudah mulai diperbaiki, jalan Gunung Picung sudah mulai juga sementara untuk jembatan Cijujungbaru selesai PLB,” kata Kepala UPT Infrastruktur jalan kelas A wilayah IV Bondan Triyana kemarin.
Bondan juga mengatakan, kegiatannya sudah hampir 70 persen mulai dilaksanakan dan untuk proyek jembatan hanya satu saja sisanya peningkatan jalan. “Kalau peningkatan jalan ada 3 titik, sisanya TPT dan pemasangan dinding serta satu jembatan,” ucapnya.
Ia berharap, kedepan bisa diterima masyarakat dan diminta bekerjasama membantu merawatnya jika sudah selesai pembangunan dan mudah-mudahan sebelum akhir Desember semua kegiatan sudah selesai.
“Yang paling saya tekankan kepada kontraktor bisa bekerja maskimal, mengingat waktu sudah mendesak, tapi tidak mengurangi dari kualitas pekerjaan harus mengikuti spek dan gambar dari PUPR,” tutupnya.
** Cepi Kurniawan