29.8 C
Bogor
Sunday, November 24, 2024

Buy now

spot_img

PKK Leuwiliang Bagikan Bantuan ke Warga Terdampak Covid-19

Leuwiliang l Jurnal Inspirasi

Masih dalam program peduli Covid-19, TP PKK Kecamatan Leuwiliang bersama Pemerintah Desa Leuwimekar membagikan bantuan sosial kepada warga tidak mampu yang dilaksanakan di Kantor Desa Leuwimekar, Rabu (22/7).

TP PKK Leuwiliang bersama Pemdes Leuwimekar pun memberikan himbauan kepada warganya untuk senantiasa menerapkan protokol kesehatan dengan mengunakan masker dan cuci tangan saat PSBB pra Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) sekarang ini.

“Masyarakat Leuwimekar yang mayoritas sehari-harinya pedagang yang berjualan di sekolah, sehingga TP PKK Kecamatan Leuwiliang serta Pemdes Leuwimekar penting melakukan protokol kesehatan,” kata  Hj. Zaitunnisa Widia Sari, TP PKK kecamatan Leuwiliang ditemui saat pembagian bantuan berupa sembako dan uang kepada para lansia yang digelar di aula kantor Desa Leuwimekar.

“Ya karena sekolah belum ada aktivitas jadi mereka lebih banyak di rumah, ya semoga apa yang kami berikan bermanfaat,” imbuhnya.

Hj. Itoh Masitoh, Ketua TP PKK Desa Leuwi Mekar mengatakan,” Terima kasih kepada ketua serta pengurus TP PKK Kecamatan Leuwiliang atas bantuannya yang sangat berarti sehingga mudah-mudahan apa yang dilakukan oleh TP PKK kecamatan Leuwiliang bisa menjadi contoh bagi kami TP PKK Desa Leuwiliang, tetap konsisten membantu masyarakat yang sangat membutuhkan,” ujarnya.

Ade Umyana, Sekdes yang mewakili Sumarno Kepala Desa Leuwimekar pun mengapresiasi kegiatan TP PKK Kecamatan Leuwiliang serta TP PKK Desa Leuwimekar. “Semoga pandemi Covid-19 ini berakhir dan semua kegiatan berjalan seperti semula, saya mengimbau kepada masyarakat selalu menggunakan masker, cuci tangan dan menerapkan Pola Hidup Bersih Sehat,” pungkas dia.

** Arip Ekon

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles