28.1 C
Bogor
Monday, November 25, 2024

Buy now

spot_img

Pemkot Diminta Dewan Audit K3 Mitra 10

Bogor | Jurnal Inspirasi
Pasca terkonfirmasi adanya tiga karyawan supermarket bangunan Mitra 10 yang positif Covid-19, dorongan agar Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kota Bogor melaksanakan audit K3 terhadap Mitra 10. Hal itu bukanlah tanpa alasan. Pasalnya, setelah tiga orang terkonfirmasi positif Covid-19, sebanyak 74 pegawai lainnya ditetapkan menjadi Orang Dalam Pemantauan (ODP). Sementara itu, Dinas Kesehatan (Dinkes) pun terus mentracing pengunjung toko modern itu yang datang dalam 14 hari terakhir.

Wakil Ketua Satgas Covid-19 DPRD Kota Bogor, Akmad Saeful Bakhri (ASB) menduga ada kesalahan dalam penerapan SOP protokol kesehatan yang dijalankan Mitra 10. Atas dasar itu, ia pun meminta Disnakertrans mengaudit K3 Mitra 10. “Siapapun yang ingin membuka kembali usahanya, harus diaudit K3. Ini sudah menjadi contoh betapa bahayanya dibuka toko tanpa ada audit,” ujar ASB kepada wartawan, Kamis (18/6).

Menurut dia, pihaknya akan memanggil manajemen Mitra 10 untuk memastikan apakah pihak Mitra 10 sudah menjalankan protokol kesehatan secara baik dan benar selama membuka tokonya. Selain itu, pegawai yang terpapar corona harus mendapat kepastian soal penanganan kesehatan. “Kami akan panggil manajemen, agar tak ada kata lepas tangan,” tuturnya.

Terpisah, Kepala Dinsakertrans, Elia Buntang mengatakan, audit K3 merupakan kewenangan pemerintah provinsi. Namun, pihaknya mengaku akan mengevaluasi protokol kesehatan yang sudah dilakukan oleh Mitra 10. “Seperti yang Pak Walikota bilang. Kami akan evaluasi dulu, baik itu dari keterangan ataupun CCTV,” jelasnya.

Kata Elia, setelah berakhirnya masa isolasi selama 14 hari, Mitra 10 diwajibkan memberi laporan sebelum kembali beroperasi. “Pemkot Bogor akan melakukan evaluasi lagi, apakah Mitra 10 boleh buka atau tidak. Tunggu dulu selama 14 hari, kalau mereka mengajukan rekomendasi dan hasilnya bagus, maka boleh buka. Bila tidak, otomatis nggak boleh,” tukasnya.

** Fredy Kristianto

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles