23.6 C
Bogor
Thursday, March 28, 2024

Buy now

spot_img

Drainase Tersumbat Sampah, Warga Cemplang Kebanjiran

JURNAL INSPIRASI – Hujan lebat pada Senin (20/12) sore  membuat permukiman warga  yang berada di  Kampung Cemplang, RT 27 RW 01, Desa Cemplang, Kecamatan Cibungbulang, Kabupaten Bogor terendam banjir.

Musababnya, selain saluran drainase yang kecil, banyak sampah yang menutupi saluran drainase tersebut membuat air meluap ke permukaan dan menyebabkan banjir.

Amir warga sekitar mengatakan, sebanyak 7 rumah warga di wilayah tersebut terendam banjir sedalam 7 Centimeter. “Jadi air air numpah ke permukaan, kejadian sudah hampir 10 tahun terjadi semenjak lahan tergerus oleh pemukiman,” ungkapnya. Senin (20/12).

BACA JUGA Tim Hunter Vaksin Polsek Babakan Madang Cek warga yang belum Divaksin

Hal itu dibenarkan oleh Kepala Desa Cemplang, Odah yang mengatakan, banjir di wilayah tersebut setiap kali hujan lebat. Ia menyebut hal itu terjadi lantaran kurang pekanya masyarakat terhadap sampah yang menyumbat di saluran drainase itu.

“Ya, itu setiap kali hujan pasti banjir, seharusnya warga peka. Karena, kalau saluran-saluran dibersihin oleh warga gak bakal banjir, Itu kan akibat mampet sama sampah,” ujarnya.

Dengan kejadian tersebut yang seringkali terjadi, pihaknya sudah menganggarkan untuk pembangunan drainase di tahun 2022. “Itu sudah masuk di pembangunan tahun 2022, kemarin hasil musyawarah perencanaan pembangunan (Musrenbang),” pungkasnya.

**andres

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles