27.1 C
Bogor
Friday, April 19, 2024

Buy now

spot_img

Gunakan Dana Banprov, Pemdes Cisalada Bangun Lapang Serbaguna

JURNAL INSPIRASI – Pemerintah Desa (Pemdes) Cisalada, Kecamatan Cigombong, Kabupaten Bogor, seakan tahu keinginan warganya saat ini. Sebab, melalui anggaran Bantuan Provinsi (Banprov) Jawa Barat (Jabar) tahun 2021, Pemdes Cisalada membangun lapang serbaguna.

Kepala Desa (Kades) Cisalada, M. Datu Kahfi mengatakan, pembangunan lapang serbaguna di lahan seluas 300 meter ini, untuk memberdayakan masyarakat terutama para pemuda yang memiliki hobi olahraga khusunya futsal.

Selain untuk olahraga, lanjutnya, lapang ini akan digunakan tempat upacara dan juga nantinya bisa dimanfaatkan masyarakat saat akan melaksanakan pernikahan serta acara lainnya.

BACA JUGA Kondisi Sarah Perlu Perhatian Serius

“Masyarakat bisa menggunakan lapang ini tanpa dipungut biaya alias gratis,” ungkapnya kepada wartawan.

Menurutnya, lahan kantor pemerintah desa cukup luas dan berada di lokasi  strategis yakni, dipinggir jalur alternatif persisnya di ruas Jalan Cisalada-Citiis. Sehingga, harus dimanfaatkan sebaik mungkin guna kepentingan masyarakat.

Sebelum Banprov Jabar ini dialokasikan untuk pembangunan lapang serbaguna, lanjut Kades Cisalada, terlebih dulu dilakukan musyawarah antara pemerintah desa, BPD dan tokoh masyarakat.

“Jadi pembangunan lapang ini hasil kesepakatan bersama,” papar M. Datu Kahfi.

BACA JUGA Lakukan Pemadatan, Ruas Jalan Perbatasan Diperbaiki

M. Datu Kahfi berharap agar lapangan serba guna ini dapat bermanfaat bagi masyarakat Desa Cisalada terutama anak muda. Karena kedepanya lapangan ini akan di kelola oleh karang taruna desa. “Biar karang taruna yang mengelolanya,” ujarnya.

Terkait progres pembangunan, M. Datu Kahfi menjelaskan, saat ini pengerjaan lapang baru mencapai 60 persen. Namun, ditargetkan dalam beberapa minggu kedepan sudah selesai. “Saya hanya minta agar lapangan ini dirawat dan dimanfaatkan sebaik mungkin oleh warga,” tukasnya.

**deni pratama

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles