24.6 C
Bogor
Saturday, April 20, 2024

Buy now

spot_img

Persiapkan PTM, Ratusan Pelajar MAN 2 Bogor Divaksin

Leuwisadeng | Jurnal Inspirasi

Sebanyak 600 pelajar Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Bogor di Desa Sibanteng, Kecamatan Leuwisadeng, Kabupaten Bogor pada Kamis pagi (9/9/2021 disuntik vaksin Pfizer oleh petugas Puskemas Leuwisadeng.

Pihak MAN 2 Bogor H.Ade Irawan mengatakan, kegiatan vaksinasi itu dilakukan sebagai upaya meningkatkan herd immunity terhadap para pelajar saat Pembelajaran Tatap Muka (PTM) dilakukan.

“Hari ini sesuai dengan jadwal, ada sekitar 600 siswa yang disuntik vaksin dari 10 kelas dari total keseluruhan siswa MAN 2 Bogor sekitar 1100 siswa,” ungkap H. Ade Irawan kepada wartawan disela kegiatan vaksin pada, Kamis (9/9/2021).

Ade Irawan menyampaikan, bahwa kegiatan vaksinasi tersebut akan dilaksanakan dalam dua tahap dimana tahap kedua direncanakan pada Senin, 13 September 2021 mendatang.

“Pertama ini sebagai bentuk perlindungan terhadap imunitas para siswa dan siswi dalam rangka persiapan PTM karena  ini merupakan salah satu syarat antara tenaga pendidik dan pendidikan yang sudah divaksin, kedua siswanya sudah juga melakukan vaksinasi,” ujar Ade Irawan yang juga sebagai Kepala Tata Usaha MAN 2 Bogor tersebut.

Sementara, petugas vaksin dari Puskesmas Leuwisadeng Bidan Tri Puspa Kencana mengatakan, kegiatan pelaksanaan vaksinasi terhadap para siswa/i MAN 2 Bogor merupakan Program dari Dinas Kesehatan Kabupaten Bogor sebagai salah satu upaya dalam menekan angka Covid-19.

“Di bulan pertama masuk sekolah ini baru pertama kali di MAN 2 yang dilaksanakan vaksin, cuma kita menggunakan dua gelombang karena jumlah siswanyanya itu tidak memungkinkan untuk dilakukan dalam satu kali suntik jadi kita laksanakan dua gelombang,”  pungkasnya.

** Cepi Kurniawan

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles